Karim Benzema Resmi Bergabung ke Arab Saudi, Ikuti Jejak Cristiano Ronaldo

- 8 Juni 2023, 07:51 WIB
foto: Karim Benzema
foto: Karim Benzema /Helmiyadi Unzir/

BOLA, OKE FLORES.com - Karim Benzema resmi mengikuti jejak mantan rekan Real Madrid Cristiano Ronaldo dengan hijrah ke Arab Saudi.

Kabar ini tersiar setelah Benzema menandatangani kontrak dengan klub Al Ittihad selama tiga tahun ke depan atau hingga 2026.

Klub asal Arab Saudi itu mengonfirmasi kabar tersebut dengan mempostingnya di akun Twitter resmi mereka.

Club Al Ittihad juga menyambut penyerang Real Madrid. 

"Benzema sudah berada di sini. Harimau baru akan mengaum. Selamat datang di Al Ittihad," kata Al Ittihad dalam cuitannya pada Rabu, 7 Juni 2023.

Dalam situsnya, Al Ittihad juga menampilkan pengumuman bergabungnya Karim Benzema dengan klub sepak bola asal Arab Saudi itu di halaman paling depan.


Selain itu, foto-foto Karim Benzema dengan pihak Al Ittihad juga telah dipublikasi ke mata dunia, di antaranya foto saat kapten Real Madrid itu memegang seragam klub Al Ittihad bernomor 2026 dan foto setelah penandatanganan kontrak.

Pada Selasa, 6 Juni 2023, Karim Benzema telah mengadakan acara perpisahan di lapangan latihan Real Madrid bersama rekan-rekannya.

"Ini menyakitkan karena saya memiliki impian di dalam kepala, untuk direkrut Madrid dan mengakhiri karier di Madrid. Namun terkadang hidup memberikan Anda peluang-peluang lain," ucapnya saat itu, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Rabu.

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x