Prediksi Skor Man City vs Inter Milan di Final Liga Champions: Head to Head Hingga Starting Line-up

- 10 Juni 2023, 11:40 WIB
Final Champions: Inter Milan Siap Kejutkan Man City
Final Champions: Inter Milan Siap Kejutkan Man City /

BOLA, OKE FLORES.com - Tim Man City akan bertanding melawan Inter Milan dini hari ini di final Liga Champions Eropa.

Pertandingan akan berlangsung di Atatürk Olympic Stadium, Istanbul, Turki pada Minggu, 11 Juni 2023 pukul 2.00 WIB.

Man City berhasil melangkah ke babak final setelah mengalahkan Real Madrid di babak semifinal, sementara Inter Milan berhasil lolos setelah menang melawan AC Milan.

Head to head


Pertemuan Man City vs Inter Milan di kompetisi Eropa merupakan yang pertama bagi keduanya. Namun, terakhir kali The Citizens berjumpa wakil Italia ialah ketika melawan Atalanta di penyisihan grup Liga Champions 2019-2020, sementara perjumpaan Nerazzurri dengan tim Inggris terjadi saat menghadapi Liverpool di babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.


Preview tim


Man City datang ke final Liga Champions dengan status sebagai juara Piala FA usai mengalahkan Man United di Wembley.

Sebelumnya The Citizens juga sukses mempertahankan gelar Liga Inggris setelah hampir sepanjang musim menguntit Arsenal di puncak klasemen.

Kemenangan Man City di Wembley merupakan yang ketiga bagi mereka dalam tujuh pertandingan terakhir ketika bermain di luar kandang semua kompetisi.

Meskipun kembali menjuarai Liga Inggris dan Piala FA di musim ini, tetapi Pep Guardiola sangat mendambakan trofi kontinental pertamanya bersama Man City.

Hingga musim 2019-2020, pencapaian terbaik Man City di Liga Champions tidak lebih dari perempat final.

Namun setelahnya, mereka melaju hingga final dan kalah 1-0 dari Chelsea pada edisi 2020-2021 serta tersingkir di semifinal 2021-2022 atas Real Madrid.

Petualangan skuad Pep Guardiola di Liga Champions musim ini terbilang cukup mengesankan.

Man City selalu mencetak setidaknya satu gol dalam tujuh pertandingan terakhir dan kini mereka berpeluang besar menjadi tim Inggris keempat yang menjuarai trofi itu sejak berganti ke format baru.

Serupa dengan Man City, Inter Milan menuju final Liga Champions setelah memenangi dua gelar domestik yakni Supercoppa Italiana dan Coppa Italia, meskipun mereka gagal mempertahankan Scudetto Liga Italia dari Napoli.

Perjalanan Nerazzurri pada musim ini juga cukup spesial karena mereka sukses memenangkan semua pertemuan dengan AC Milan, termasuk saat menyingkirkan sang rival dalam dua leg semifinal Liga Champions.

Ini juga menjadi final ke-11 bagi Inter Milan di kompetisi Eropa dan mereka bertekad mengakhiri puasa gelar Liga Champions sejak kemenangan di Madrid pada edisi 2010.


Di Liga Champions musim ini, Inter Milan punya rekor pertahanan yang cukup baik setelah berhasil menjaga lima clean sheet dalam enam pertandingan terakhir di fase gugur.

Pasukan Simone Inzaghi bahkan telah memenangkan 11 dari 12 pertandingan terakhir di semua kompetisi dan hanya sekali gagal mencetak gol dalam 17 laga yang dijalani.

Prediksi starting line-up


Tim medis Man City tengah berupaya mengatasi masalah cedera punggung yang dialami Kyle Walker agar dia dapat tampil di final Liga Champions.

Baca Juga: Kenali Sejarah, Cara Main, dan Aturan Permainan Backgammon

Pelatih Pep Guardiola juga tampaknya bakal memainkan susunan pemain yang sama ketika mengalahkan Real Madrid di semifinal.

Adapun kondisi kedua pemain Inter Milan yakni Henrikh Mkhitaryan dan Joaquin Correa masih diragukan untuk berlaga di final.

Sementara itu, pelatih Simone Inzaghi kemungkinan bakal menduetkan Edin Dzeko dan Lautaro Martinez di lini depan.

Man City (3-2-4-1)
Ederson; Walker, Dias, Akanji; Stones, Rodri; Silva, Gundogan, De Bruyne, Grealish; Haaland

Inter Milan (3-5-2)
Onana; Darmian, Acerbi, Bastoni; Dumfries, Barella, Mkhitaryan, Calhanoglu, Dimarco; Martinez, Dzeko

Prediksi skor


Inter Milan memang memiliki serangan balik cepat yang sangat berbahaya, namun Man City punya kualitas bertahan dan menyerang yang lebih baik dari sang lawan, sehingga The Citizens diunggulkan meraih trofi Liga Champions pertamanya kali ini.

Prediksi skor: Man City 2-1 Inter Milan.***

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x