Siaga Khusus Lebaran Basarnas Maumere Terjunkan 69 Personel

- 4 April 2024, 14:33 WIB
Basarnas Maumere
Basarnas Maumere /

 

OKE FLORES.COM - Siaga SAR khusus lebaran tahun 1445 Hijriah, Kantor Pencarian dan pertolongan Maumere (Basarnas Maumere) menerjunkan setidaknya 69 personel yang bakal siaga selama libur lebaran.

Kepala Basarnas Maumere Supriyanto Ridwan menyebutkan, selain menyiagakan personel, pihaknya juga menyiagakan peralatan penunjang lainnnya demi kesigapan anggota di lapangan.

"Menurut survei, mobilitas masyarakat secara nasional pada masa penyelenggaraan Angkutan Lebaran Tahun 2024 berpotensi mencapai 71,7% dari jumlah penduduk Indonesia atau sebanyak 193,6 juta orang," ucap Ridwan membacakan sambutan Kepala Basarnas RI Marsekal Madya TNI Kusworo saat apel siaga di Maumere, Kamis, 4 April 2024.

Baca Juga: Inilah Cara Cek Saldo Bantuan Bansos PKH dan BPNT April Terbaru 2024

Kebanyakan perjalanan mudik ke kampung halaman menggunakan moda transportasi darat, laut maupun udara.

Beberapa pesan Kepala Basarnas di antaranya, menjaga sikap profesionalisme di lapangan dan saat berkoordinasi dengan potensi SAR; serta melaksanakan patroli dan pemantauan di lokasi-lokasi rawan kecelakaan, pusat keramaian, dan tempat pariwisata.

"Selain itu, agar cek dan ricek kesiapan peralatan alat komunikasi dan alut lainnya dalam kondisi bersih, siap dan aman selama operasi," lanjutnya.

Baca Juga: Program Kartu Prakerja Telah Luncurkan Bantuan Senilai Rp600 Ribu Cair, untuk Modal Usaha...

Diketahui, 69 personel SAR Maumere akan tersebar dibeberapa titik antara lain, di Kantor SAR Maumere, Pos SAR Manggarai Barat, Pos SAR Alor, Unit Siaga SAR Ende dan Unit Siaga SAR Lembata.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x