Pendaftaran KIP Kuliah Tahun 2023 Dibuka! Berikut Cara Pendaftaran KIP KULIAH 2023

- 25 Maret 2023, 12:20 WIB
Perlu di Catat! Cara Daftar dan Syarat Lengkap KIP Kuliah 2023
Perlu di Catat! Cara Daftar dan Syarat Lengkap KIP Kuliah 2023 /Dok. Puslapdik Kemendikbudristek

Cara Mendaftar

Dilansir dari laman KIP Kuliah Kemendikbud, berikut tata cara pendaftaran KIP Kuliah Merdeka 2023:

Pertama, siswa diharuskan melakukan pendaftaran akun secara mandiri melalui SIM KIP Kuliah melalui lama kip-kuliah.kemendikbud.go.id.

Kedua, saat pendaftaran, siswa perlu memasukan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), dan alamat e-mail yang aktif.

Ketiga, sistem pendaftaran akan melakukan validasi NIK, NISN, dan NPSN, serta kelayakan pendaftar untuk menerima bantuan KIP Kuliah.

Baca Juga: Berikut Gaji Lengkap di TNI Berdasarkan Tingkatan dan Pangkatnya, Cek

Jika proses validasi berhasil, sistem KIP Kuliah selanjutnya akan mengirimkan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses ke alamat e-mail aktif yang telah didaftarkan.

Setelah muncul, pada tahap keempat siswa perlu masul ke laman kip-kuliah.kemendikbud.go.id dengan memasukan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses.

Pada tahap login ini, siswa akan diminta untuk menyelesaikan proses pendaftaran serta memilih proses seleksi yang akan diikuti (SNMPTN/SBMPTN/SNMPN/SBMPN/Mandiri).

Bagi calon penerima KIP Kuliah yang telah dinyatakan diterima di perguruan tinggi, dapat dilakukan verifikasi lebih lanjut oleh perguruan tinggi sebelum diusulkan ke Puslapdik sebagai calon mahasiswa penerima KIP Kuliah.***

 

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x