Benarkah PIP Kemdikbud 2024 Sudah Cair? Cek Info Terbarunya Disini

- 7 Februari 2024, 08:55 WIB
Ilustrasi. Benarkah PIP Kemdikbud 2024 Sudah Cair? Cek Info Terbarunya Disini
Ilustrasi. Benarkah PIP Kemdikbud 2024 Sudah Cair? Cek Info Terbarunya Disini /Tangkap layar puslapdik.kemdikbud.go.id

OKE FLORES.COM - Pemerintah akan kembali menyalurkan program bantuan pendidikan PIP Kemdikbud RI 2024 kepada siswa siswi jenjang SD, SMP, SMA/SMK sederajat yang terdaftar dalam DTKS Kemensos RI.

Beberapa bantuan sosial sudah dicairkan di bulan Februari 2024, di antaranya Program Keluarga Harapan (PKH), BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai), dan CBP (Cadangan Beras Pemerintah) 10 kg.

Selain Bantuan PKH, BPNT, dan CBP 10 kg, bansos lainnya juga akan menyusul untuk tahapan pencairan yang diestimasikan akan cair di bulan Februari yaitu bansos PIP Kemdikbud RI.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 1 dan BPNT Terpantau Cair di 4 Wilayah Ini, Daerahmu Termasuk?

PIP Kemdikbud RI 2024 ini diberikan untuk membantu biaya sekolah siswa-siswi SD, SMP, SMA, SMK Sederajat kelas berjalan yang berasal dari keluarga tidak mampu atau rentan miskin.

Sebanyak Rp13,4 triliun dana APBN 2024 telah disiapkan oleh Kementerian Keuangan RI untuk menyalurkan bansos PIP Kemdikbud RI tahun 2024.

Sasaran PIP Kemdikbud RI untuk tahun 2024 adalah 18,6 juta siswa yang aktif dan terdaftar di Dapodik unit pendidikan sekolah di jenjang Sekolah Dasar, Menengah Pertama, Menengah Atas, dan Menengah Kejuruan Sederajat.

Penerima bansos PIP Kemdikbud RI menerima fasilitas pendidikan berupa subsidi biaya sekolah mulai dari jenjang SD hingga tingkat SMA/SMK Sederajat, baik melalui jalur formal maupun nonformal, mulai dari Paket A-C hingga pendidikan khusus.

Untuk memenuhi kebutuhan siswa atau untuk bantuan operasional sekolah (BOS), penerima bantuan PIP Kemdikbud RI 2024 dapat mencairkan dana melalui rekening SimPel BRI dan BNI.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x