Wajib coba nih, ini 5 cara mudah mengatasi lutut dan siku yang hitam

- 19 Maret 2023, 21:17 WIB
cara mudah mengatasi lutut dan siku yang hitam
cara mudah mengatasi lutut dan siku yang hitam /Istimewa

Okeflores.com - Hampir sebagian besar kaum wanita merasa sangat terganggu dan tidak nyaman bila memiliki lutut dan siku yang hitam.

Area pada lutut dan siku yang hitam/lebih gelap dipandang sebagai sesuatu yang bisa merusak penampilan.

Bagian lutut dan siku termasuk bagian tubuh yang banyak terdapat lipatan. Bagian ini juga merupakan bagian kulit yang sedikit mengalami pengelupasan. Artinya, sel-sel kulit mati paling banyak menumpuk pada bagian ini. Akibatnya, pada bagian ini kulit terlihat lebih gelap dan kusam.

Selain banyaknya sel-sel kulit mati yang menumpuk, hal lain yang juga menyebabkan munculnya area hitam/gelap pada lutut dan siku adalah akibat banyaknya kotoran yang menempel pada bagian lutut dan siku tersebut.

Baca Juga: Wajib dicoba! Ternyata Begini Cara Memutihkan Tangan dan Kaki dengan Bahan Alami

Bila kamu termasuk salah satu wanita yang memiliki masalah lutut dan siku yang hitam, cobalah terapkan beberapa cara dari bahan alami dan mudah berikut ini untuk mengatasinya:

Gosok kulit dengan Lemon

Lemon mengandung vitamin C dan asam sitrat yang dapat memutihkan area kehitaman pada kulit, misalnya pada ketiak, lutut, dan siku.

Cara memutihkan kulit dengan lemon adalah, pertama belah lemon menjadi dua bagian. Satu bagian untuk lutut, dan bagian yang satunya lagi untuk digunakan pada siku.

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x