5 Langkah Ini Ampuh Buatmu Move On, Siap Hadapi Masa Depan yang Lebih Pasti

- 25 Maret 2023, 14:07 WIB
5 Langkah Ini Ampuh Buatmu Move On, Siap Hadapi Masa Depan yang Lebih Pasti
5 Langkah Ini Ampuh Buatmu Move On, Siap Hadapi Masa Depan yang Lebih Pasti /Instagram.com/@mediasehatku

Perasaan buruk akan diri sendiri akan terus menghantui jika kita tidak mulai belajar untuk membangun image positif tentang diri sendiri.
Dalam suatu hubungan yang sehat, tentu membutuhkan two tango atau usaha dari kedua belah pihak untuk membuat hubungan ini tetap berjalan. Jika pada akhir hubungan tidak berjalan dengan mulus dan kandas, berarti memang hubungan ini tidak bisa terus dipaksakan.

Daripada terus menerus bertanya-tanya apa yang salah dalam diri kita dan apa yang harus diperbaiki dalam hubungan yang telah rusak. Ada baiknya kita mulai berpikir tentang diri sendiri.

Mulailah dengan berpikir tentang kelebihan dan memperbaiki sesuatu yang kurang baik dalam diri, atas kesadaran serta motivasi pribadi bukan karena ingin sang mantan kembali.

Mulailah memilah mana hal yang dapat dikontrol oleh diri sendiri dan mana yang bukan, jangan pusingkan dengan hal yang tidak dapat dikontrol.

Lebih berdamai dengan diri sendiri dan senantiasa ciptakan kondisi damai, sehingga terhindar dari stress. Saat kita memiliki kontrol diri yang baik kita akan lebih bijak dalam menyikapi perpisahan yang sudah terjadi.

3.Realisasikan Rencana yang Tertunda

Jika selama ini kita memiliki sebuah rencana yang tertunda seperti mengambil kursus bahasa, ikut komunitas, mencoba resep kue baru, mengunjungi destinasi wisata baru, dll.

Momen setelah putus adalah momen yang tepat untuk merealisasikan rencana tersebut. Kita bisa mengalihkan kehampaan yang kita rasakan karena kehilangan sosok yang pernah mengisi hari-hari kita dengan kesibukan merealisasikan rencana yang tertunda.

Jika bingung memulai dari mana, kita bisa mulai dari hal terkecil seperti mengubah tata letak dan dekorasi kamar atau juga dengan mulai mengecat ulang warna kamar.

Hal-hal tersebut mungkin terlihat kecil, namun semakin kita disibukkan dengan sesuatu yang baru biasanya ide-ide lainnya muncul dan kecenderungan untuk memikirkan mantan akan semakin kecil.
4. Sibukkan Diri dengan Hobi

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x