Munculnya Wacana Duet Prabowo-Ganjar, Begini Tangapan Tifatul Sembiring

- 26 Mei 2023, 10:23 WIB
Munculnya Wacana Duet Prabowo-Ganjar, Begini Tangapan Tifatul Sembiring
Munculnya Wacana Duet Prabowo-Ganjar, Begini Tangapan Tifatul Sembiring /

JAKARTA, OKE FLORES.com - Munculannya wacana menduetkan Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dan calon wakil presiden (cawapres) mengejutkan PKS. Karena, tidak yakin apakah duet itu akan terwujud.

Anggota Majelis Syuro PKS, Tifatul Sembiring, tak yakin PDIP mampu legawa mendudukkan kader di posisi nomor 2 pada Pilpres 2024. Apalagi, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sudah mengumumkan partainya akan mencalonkan Ganjar Pranowo sebagai calon presidennya.

Di sisi lain, PDIP merupakan partai pemenang di Pemilu 2019, sementara suara Gerindra berada di bawah banteng moncong putih.

“Hah, masak gitu. PDIP itu pemenang Pemilu 2019 lho. Emang mau?” tanya Tifatul keheranan lewat akun Twitter pribadinya, melansir RMOL.id, 26 Mei 2023.

Wacana ini pertama kali dipublikasikan oleh Budi Arie Setiadi, Ketua Umum Relawan Pro Jokowi (Projo). Dia menyebut Presiden Joko Widodo masih berusaha menduetkan Ganjar dan Prabowo.

Dedi Kurnia Syah, Direktur eksekutif Indonesian Political Opinion (IPO), menanggapi bahwa Prabowo sebagai calon presiden dan Ganjar sebagai calon wakil presiden adalah yang paling mungkin. Pasalnya, PDIP berjanji akan mengusung Prabowo.

Di sisi lain, elektabilitas Prabowo lebih kuat dari Ganjar. Ia menyebut Prabowo juga memiliki mayoritas pemilih dari partai lain, sedangkan Ganjar hanya disuplai pemilih dari PDIP, Megawati, dan Jokowi.***

 

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Geloranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x