Jika Tidak Umumkan Cawapres Juni Ini Demokrat Tarik Dukungan ke Anies

- 6 Juni 2023, 10:04 WIB
Foto: Anies Baswedan, bakal calon presiden/ Jika Tidak Umumkan Cawapres Juni Ini Demokrat Tarik Dukungan ke Anies
Foto: Anies Baswedan, bakal calon presiden/ Jika Tidak Umumkan Cawapres Juni Ini Demokrat Tarik Dukungan ke Anies /Antara/Aditya Pradana Putra/

JAKARTA, OKE FLORES.com - Partai Demokrat berpeluang menarik mendukung kepada Anies Basweda sebagai calon presiden 2024. Keputusan itu akan diambil Demokrat jika Anies tidak mengumumkan bakal cawapresnya di bulan Juni 2023.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief mengatakan, pihaknya akan mengevaluasi dukungannya kepada Anies jika nama Cawapres tidak diumumkan.

“Kalau Juni belum deklarasi berpasangan, kemungkinan Demokrat akan mengevaluasi,” kata Andi Arief, melansir RMOL.id, Selasa 6 Juni 2023.

Dia menilai penurunan elektabilitas Anies dalam hasil survei menjadi salah satu faktornya, karena tidak ada kejelasan nama calon wakil presiden. Kesimpulan tersebut merupakan hasil hipotesis Partai Demokrat melihat hasil-hasil survei soal capres 2024.

“Memang ada kecenderungan menurun dari survei Indikator, karena mungkin dugaan kami, hipotesa kami, adalah lambatnya proses deklarasi,” katanya.

Oleh karena itu, Partai Demokrat menyarankan agar Anies segera mengumumkan nama cawapres pendampingnya pada pilpres 2024, karena jika tidak segera diumumkan, Anies akan kehilangan momentum.

“Jadi kita akan mengajukan usul kepada Pak Anies agar bulan Juni ini segera dideklarasikan agar tidak semakin dalam jaraknya, makin jauh jaraknya. Kalau jarak sudah cukup menganga, itu pasangannya juga akan berat,” ungkapnya.

Andi mengatakan dengan kepastian nama cawapres pendamping Anies akan membuat posisi Anies kembali naik. Sebab deklarasi nama cawapres itu memberikan kepastian bagi masyarakat dan pendukung Anies di Pilpres 2024.`

“Partai maupun mereka yang mau perubahan itu yakin dan mulai bergerak dan menaikkan kembali elektabilitas Pak Anies,” kata dia.

Anies Umumkan Cawapres Bulan Juli 2023

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Geloranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x