UNUD Buka Jalur Mandiri 2023 untuk Calon Mahasiswa Baru, Ini Syarat dan Biaya Pendaftarannya

- 9 Juni 2023, 14:35 WIB

PENDIDIKAN, OKE FLORES.com - UNUD mengumumkan jalur seleksi mandiri untuk penerimaan mahasiswa baru.

Jalur ini telah dibuka sejak 22 Mei dan akan ditutup pada 26 Juni 2023.

Bagi calon mahasiswa baru yang berminat untuk kuliah di UNUD melalui jalur seleksi mandiri, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi:

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Peserta merupakan lulusan SMA/SMK/MA/sederajat tahun 2021, 2022, dan 2023

3. Bagi lulusan tahun 2023 memiliki Surat Keterangan Lulus (SKL) dengan pas foto berwarna, disahkan oleh Kepala Sekolah dengan tanda tangan dan cap basah

4. Sedangkan untuk lulusan tahun 2021 dan 2022 wajib memiliki fotocopy ijazah yang telah disahkan oleh Kepala Sekolah dengan tanda tangan dan cap basah.

Peserta diperbolehkan untuk memilih dua (2) program studi yang ada di lingkungan Universitas Udayana.

Selain itu, setiap peserta harus membayar biaya pendaftaran jalur mandiri sebesar Rp 450.000 menggunakan nomor virtual account yang tertera pada invoice.

Invoice atau lembar pembayaran ini diperoleh saat melakukan pendaftaran secara online.

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: klikpendidikan.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x