Mengejutkan Pengakuan Tour Guide Kasus Hilangnya Wisatawan Asal China di Labuan Bajo

- 5 Oktober 2023, 11:43 WIB
Foto: Mengejutkan Pengakuan Tour Guide Kasus Hilangnya Wisatawan Asal China di Labuan Bajo
Foto: Mengejutkan Pengakuan Tour Guide Kasus Hilangnya Wisatawan Asal China di Labuan Bajo /

LABUAN BAJO, OKE FLORES.COM - Pemandu wisata (tour guide) yang memandu wisatawan asal China yang hilang misterius pada 3 Oktober 2023 di Long Beach, Pulau Padar, Labuan Bajo, NTT, membeberkan beberapa pengajuan yang mengejutkan.

Ditemui di Labuan Bajo pada 4 Oktober 2023, tour guide bernama Andrianus Wijaya mengatakan bahwa wisatawan asal China Yi Liu (27) tidak mahir berenang.

"Sebelum ke Long Beach, korban nyaris tenggelam saat snorkeling di spot Manjarite, destinasi kedua dalam trip hari itu. Saya pun melarang agar ia jangan ikut snorkeling," ujar Andrianus.

Baca Juga: 3 Ruko Pakaian di Depok Hangus Terbakar, 4 Orang Dievakuasi

Padahal sebelumnya, korban sempat mengaju bisa berenang, tetapi nyatanya tidak. Akhirnya ia berinisiatif memberikan life jacket namun ditolak.

"Begitu korban loncat ke air, saya lihat gerak-gerik oleng karena tidak mahir berenang, bahkan hampir tenggelam. Saya pun turun bantu menyelamatkan korban kemudian diarahkan untuk kembali ke kapal," lanjutnya.

Tetapi setelah dievakuasi ke kapal, korban tetap ngotot kembali berenang. Andrianus pun mengiyakan permintaan itu namun dalam pengawasannya serta menggunakan life jacket.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x