Tri Rismaharini Masuk Daftar Nama Bacagub Jawa Timur, Kekayaan Terbaru Tembus Belasan Miliar

22 Juni 2024, 12:00 WIB
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini /Foto:ANTARA/

OKE FLORES.COM - Menteri Sosial RI Tri Rismaharini masuk daftar bakal calon Gubernur Jawa Timur (Bacagub Jatim).

Hal itu diketahui usai Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, menyentil langkah PDIP menuju Pilgub Jatim 2024.

Dalam pernyataan yang disampaikannya pada Jumat, 21 Juni 2024, Hasto menyebutkan bahwa ada yang mengusulkan Tri Rismaharini untuk maju sebagai calon Gubernur Jatim 2024-2029.

Baca Juga: Menilik Harta Kekayaan Tapanus Inkamben dari DPRD Provinsi Kalimantan Barat Dapil Landak 2024

"Terkait dengan Pilgub, nanti akan diumumkan pada waktu yang tepat, saat ini sedang dilakukan konsolidasi, seluruh jajaran partai. Ya Bu Risma namanya masuk dan ada yang mengusulkan, sebagai calon gubernur," katanya.

Mengutip beberapa pemberitaan yang beredar, sejauh ini PDIP belum menentukan kandidat calon Gubernur Jatim.

Kekayaan Tri Rismaharini Versi LHKPN Periodik 2023

Mengutip laman resmi LHKPN pada Sabtu, 22 Juni 2024, lulusan S1 Arsitektur itu terakhir kali melaporkan kekayaan pada 28 Maret 2024 untuk LHKPN Periodik 2023.

Rismaharini tercatat memiliki tanah dan bangunan senilai belasan miliar Rupiah. Ia juga memiliki sejumlah kendaraan dan mesin senilai miliaran Rupiah.

Nah, berikut rincian selengkapnya:

A. TANAH DAN BANGUNAN Rp15.285.610.000

Baca Juga: Inilah Harta Kekayaan Yohanis Fransiskus Lema dan Andreas Hugo Pareira Bakal Calon Gubernur NTT

1. Tanah dan Bangunan Seluas 112 m2/90 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp1.500.000.000

2. Tanah dan Bangunan Seluas 90 m2/50 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp439.120.000

3. Tanah dan Bangunan Seluas 135 m2/133 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp1.815.000.000

4. Tanah dan Bangunan Seluas 264 m2/338 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp4.890.490.000

5. Tanah dan Bangunan Seluas 122 m2/144 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp2.288.000.000

6. Tanah dan Bangunan Seluas 75 m2/120 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp2.250.000.000

Baca Juga: Intip Harta Kekayaan NCH Saiyan, Mencalonkan Diri sebagai Anggota DPRD Provinsi Kalbar untuk Pemilu 2024

7. Tanah dan Bangunan Seluas 144 m2/184 m2 di KAB / KOTA KOTA SURABAYA , HASIL SENDIRI Rp2.103.000.000

B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp1.490.000.000

1. MOBIL, MITSUBISHI PAJERO SPR 2 4L DAKAR Tahun 2017, HASIL SENDIRI Rp400.000.000

2. LAINNYA, BROMPTON SEPEDA Tahun 2018, HASIL SENDIRI Rp20.000.000

3. MOBIL, MITSUBISHI PAJERO SPORT 2.4L/JEEP Tahun 2022, HASIL SENDIRI Rp585.000.000

4. MOBIL, TOYOTA FORTUNER 2.4 VRZ 4X2 AT / JEEP Tahun 2021, HASIL SENDIRI Rp485.000.000

C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp160.000.000

D. SURAT BERHARGA Rp0

Baca Juga: Inilah Harta Kekayaan Yohanis Fransiskus Lema dan Andreas Hugo Pareira Bakal Calon Gubernur NTT

E. KAS DAN SETARA KAS Rp1.116.683.840

F. HARTA LAINNYA Rp0

Sub Total Rp18.052.293.840

II. HUTANG Rp599.086.344

III. TOTAL HARTA KEKAYAAN (I-II) Rp17.453.207.496.***

Editor: Adrianus T. Jaya

Tags

Terkini

Terpopuler