Berikut Drama Korea yang Tayang di NET TV Hari Ini Senin 6 Maret 2023, Ada The Innocent Man

- 6 Maret 2023, 12:38 WIB
Para penggemar drakor di Indonesia kini sudah bisa menikmati tayangan drakor di layar kaca televisi swasta NET TV.
Para penggemar drakor di Indonesia kini sudah bisa menikmati tayangan drakor di layar kaca televisi swasta NET TV. /Instagram @netmediatama

Saksikan tayangan drakor Second 20's pada Senin 6 Maret 2023 Februari 2023 pukul 12.00 WIB.

Drama ini mengangkat kisah asmara antara anak konglomerat dan orang miskin yang dibumbui cinta segitiga di dalamnya. Cinta segitiga ini yang membuat penonton terkena second lead syndrome antara Park Hyung Sik dan Sung Joon.

Hal ini berkaca pada kisah utama yang menceritakan tentang percintaan antara putri konglomerat dan anak laki-laki miskin. Dikisahkan Jang Yoon Ha (Kim You Jin) adalah putri bungsu keluarga konglomerat atau chaebol di Seoul.

Bukannya menikmati hidup dengan segudang fasilitas mewah, Yoon Ha memilih untuk bekerja part time di sebuah food market. Ia sengaja menyembunyikan identitasnya itu agar bisa menemukan laki-laki tulus yang menerima dia apa adanya, bukan karena uang.

Namun, ibunya bersikeras menjodohkan Yoon Ha dengan anak konglomerat lainnya. Salah satunya yaitu Yoo Chang Soo (Park Hyung Sik). Sementara itu, Choi Joon Ki (Sung Joon) tumbuh di keluarga miskin dan kerap diremehkan orang lain.

Meskipun ia tampan dan pintar, kekayaan seseorang tetap menjadi faktor dan tolak ukur agar bisa dihormati.Sekarang ia bekerja sebagai manajer untuk keluarga-keluarga konglomerat dan terpandang.

Sadar akan beban berat yang ditanggung, ia hampir putus asa untuk jatuh cinta. Menurutnya, cinta adalah kekayaan yang hanya bisa dirasakan orang-orang kaya.

3. Prime Minister and I

Saksikan tayangan drakor Prime Minister and I pada Senin 6 Maret Februari 2023 pukul 15.00 WIB.

'Prime Minister and I' merupakan drama comedy romance yang tayang pada 9 Desember 2013.

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah