Beberapa Penyebab Kulit Kering dan Keriput yang Harus Diwaspadai, Salah Satunya Sering Menggunakan Makeup

29 Juli 2023, 11:04 WIB
ILUSTRASI - Berikut ini merupakan tips yang bisa diterapkan dalam merawat kulit kering, sehingga akan terlihat sehat dan bersinar. /Freepik/

OKE FLORES.com - Kulit kering dan kering adalah permasalahan kulit yang sering terjadi pada seseorang, terutama ketika memasuki usia 20-an atau lebih.

Hal ini disebabkan oleh proses penuaan dini yang terjadi pada kulit, sehingga produksi kolagen dan kelembapan di dalam kulit berkurang.

Tanda-tanda kulit kering dan berkedut meliputi tekstur kulit yang kasar dan sering mengalami retak-retak. Setelah mencuci muka, kulit yang kering akan terasa kencang.

Selain itu, kulit yang kering dan berkedut juga dapat ditandai dengan kemerahan, mudah teriritasi, sensitif, kurang elastisitas, dan munculnya sisik di permukaan kulit.

Baca Juga: Beberapa Kebiasaan Sepele yang Buat Wajah Cepat Tua Sebelum Waktunya

Penyebab dari kulit kering dan berkedut dapat bervariasi. Oleh karena itu, kondisi ini perlu diwaspadai dan diatasi dengan menggunakan perawatan kulit yang sesuai.

Melansir Fimela.com, Sabtu, 29 Juli 2023, berikut ini adalah beberapa penyebab kulit kering dan berkedut, serta cara mengatasi masalah tersebut:

Penyebab Kulit Kering dan Keriput

1. Dehidrasi

Penyebab kulit kering dan keriput yang pertama, yaitu disebabkan karena kulit dehidrasi atau kekurangan cairan. Saat kulit dehidrasi, lapisan epidermis tidak memiliki cairan yang cukup. Sehingga kelembapan kulit berkurang dan produksi minyak alami kulit menurun.

2. Faktor Usia

Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen atau minyak alami pada kulit berkurang. Hal ini menyebabkan kulit menjadi kering dan muncul keriput di area wajah. Sebaiknya atasi masalah ini dengan menggunakan produk yang mengandung anti aging.

3. Sering Menggunakan Makeup

Terlalu sering menggunakan makeup juga bisa menyebabkan kulit kering dan keriput. Karena di dalam makeup memiliki kandungan bahan kimia, dan kandungannya bisa menyerap minyak pada kulit. Apalagi jika makeup tersebut memiliki hasil akhir yang matte dan tidak mengandung pelembap.

4. Sering Eksfoliasi

Eksfoliasi adalah perawatan wajah yang bisa membantu membersihkan pori-pori tersumbat, menghaluskan tekstur kulit, mencerahkan wajah, dan menghilangkan jerawat. Tetapi kalau kamu sering melakukan eksfoliasi wajah, maka kulit wajahmu akan kering dan keriput karena minyak alami yang ada di kulit terangkat oleh kandungan eksfoliator. Sebaiknya lakukan eksfoliasi maksimal seminggu 2kali saja.

5. Efek Samping Obat-Obatan

Kalau kamu sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu seperti obat diuretik, obat penurun kolesterol seperti statin, obat retinoid, dan obat-obatan kemoterapi, maka kulitmu akan berisiko tampak kering dan muncul keriput. Obat-obatan tersebut memiliki efek samping untuk kulit. Sebaiknya konsultasikan dengan dokter, agar terhindar dari efek samping obat-obatan tersebut.

6. Memiliki Riwayat Penyakit

Kulit kering dan keriput juga bisa disebabkan karena kamu memiliki riwayat penyakit tertentu. Riwayat penyakit yang menyebabkannya adalah seperti dermatitis atopik, eksim, psoriasis, penyakit ginjal, iktiosis, kelainan tiroid, kurang gizi, dan diabetes. Terkadang penyakit tersebut juga bisa membuat kulit menjadi bersisik dan kemerahan.

7. Perubahan Cuaca

Penyebab kulit kering dan keriput yang terakhir, yaitu karena adanya perubahan cuaca ekstrem yang terjadi di lingkunganmu. Kondisi kulit bisa berpengaruh terhadap kelembapan udara. Sehingga jika terjadi perubahan cuaca

Cara Mengatasi Kulit Kering dan Keriput

Tak perlu khawatir kalau kamu memiliki kondisi kulit yang kering dan keriput. Kondisi ini bisa diatasi dengan menggunakan produk skincare yang tepat. Sahabat Fimela bisa memilih skincare yang memiliki kandungan hydrating agents seperti hyaluronic acid, ceramides atau gliserin.

Saat kondisi kulit sedang kering dan keriput, biasanya tekstur kulit akan kasar dan sangat sensitif. Selain itu, muncul kemerahan dan ruam di kulit. Kamu bisa menggunakan skincare yang mengandung aloe vera extract, chamomile extract, centella asiatica extract, atau minyak zaitun.

Jangan lupa untuk mengonsumsi air putih minimal 2 liter sehari. Hal ini dilakukan agar tubuh dan kulit tidak dehidrasi. Gunakan pelembap dan sunscreen untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan radikal bebas.

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: fimela.com

Tags

Terkini

Terpopuler