Inilah 4 Pekerjaan yang Bisa Dilakukan oleh Ibu Rumah Tangga Sambil Urus Anak

- 22 Mei 2023, 13:23 WIB
ilustrasi ibu dan anak
ilustrasi ibu dan anak /

GAYA HIDUP, OKE FLORES. com - Bahkan, saat menjadi ibu, sebagian perempuan dihadapkan pada dua pilihan: melanjutkan karir atau fokus mengurus anak. 

Belum lagi tentunya saat anak masih dalam masa emas pertumbuhan, bunda tidak mau melewatkan momen berharga ini.

Namun terkadang para ibu memiliki keinginan untuk menghasilkan pendapatan sendiri secara mandiri. Selain untuk memberikan penghasilan, hal ini biasanya bertujuan untuk menambah aktivitas dan pengalaman. 

Kamu yang sedang berada di kondisi ini mungkin sedang dilema. Namun sebenarnya, kamu tetap bisa produktif bahkan menghasilkan uang sendiri sekaligus full time.

Baca Juga: Tips Kekinian Menjaga Kesehatan Reproduksi saat Masa Pubertas

Cobalah lakukan 4 hal berikut ini agar tetap bisa memiliki penghasilan sendiri.

1. Buka Usaha atau Berbisnis

Mencoba berbisnis tentu jadi hal pertama yang patut dicoba untuk kamu yang sudah jadi ibu. Dengan membuka bisnis, tentu kamu tidak akan terikat dengan waktu seperti bekerja pada sebuah perusahaan.

Kamu bisa mencoba berbisnis dari hal yang kamu sukai atau dengan keahlian yang kamu miliki, seperti berbisnis makanan atau membuka clothing line.

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: gowapos.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x