BPBD: Gempa DIY Sebabkan Taman Budaya Gunungkidul Rusak

- 1 Juli 2023, 11:36 WIB
Peta Lokasi Gempa Gunung Kidul Yogyakarta
Peta Lokasi Gempa Gunung Kidul Yogyakarta /karawangpost/google earth

OKEFLORES.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, melaporkan terjadinya kerusakan Taman Budaya dan rumah-rumah warga akibat gempa berkekuatan magnitudo 6,4 pada Jumat 30 Juni 2023 sekitar pukul 19:57 WIB.

 Anggota Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Gunungkidul Ahmad Riyadi di Gunungkidul, Sabtu, menyatakan, berdasarkan laporan yang diterima, Taman Budaya Gunungkidul, Dinas Pendidikan, Pasar Argosari, Kantor BDG, Rusunawa, Polres Gunungkidul dan beberapa rumah warga mengalami kerusakan ringan hingga parah.

"Pendataan masih berlangsung. Tim akan melakukan penilaian tingkat kerusakan rumah milik warga," katanya Dilansir Antaranews Sabtu 1 Juni 2023.

Baca Juga: LPS Monas Half Marathon 2023 Mendaftar 7000 Peserta

Sementara itu di Kulon Progo, BPBD setempat mencatat ada 20 titik kerusakan yang tersebar di beberapa kecamatan/kapanewon.

 "Berdasarkan data sementara yang masuk Pusdalops BPBD Kulon Progo ada 20 titik kerusakan. Data tersebut masih bisa berkembang karena belum semua informasi dan data masuk," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kulon Progo Joko Satyo Agus Nahrowi.

Ia mengatakan, gempa menyebabkan beberapa rumah warga retak dengan kerusakan ringan hingga berat.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah