Pengguna BRImo Capai 27,8 Juta User Jadi Rating Tertinggi

- 17 Juli 2023, 10:33 WIB
BRImo
BRImo /BRI/

Terdapat catatan bahwa pengguna Android memberikan peringkat 4,5 dengan total 1 juta ulasan, sedangkan pengguna IOS memberikan peringkat 4,7 dengan total 129 ribu ulasan. Hal ini menunjukkan kepuasan pengguna BRImo terhadap aplikasi ini.

Kepercayaan terhadap BRImo juga terlihat dari jumlah pengguna yang saat ini mencapai 27,8 juta pengguna atau meningkat sebesar 50,5% dibandingkan tahun sebelumnya.

Direktur Jaringan dan Layanan BRI, Andrijanto, mengungkapkan bahwa kepercayaan nasabah terhadap BRImo terus bertambah.

BRI terus berupaya memberikan berbagai penawaran agar nasabah semakin percaya dan menggunakan BRImo untuk kebutuhan transaksi sehari-hari.

“Kami sangat berterima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada BRI. Tentunya kami terus mengembangkan BRImo untuk menjawab berbagai kebutuhan nasabah dengan cepat, mudah dan tentunya aman,” jelas Andrijanto dilansir Pikiran-Rakyat.com Senin, 17 Juli 2023.

Pada saat ini, BRI sedang berusaha keras untuk memperkuat fitur utama dengan menambahkan fitur baru yang semakin meningkatkan kenyamanan nasabah dalam melakukan transaksi.

Hingga Juni 2023, atau dalam waktu 6 bulan, jumlah transaksi di BRImo telah mencapai 1,3 Milyar (89,6% lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya), dengan total nilai transaksi mencapai Rp1.895 triliun (76,2% lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya).

Andrijanto juga mengungkapkan bahwa BRI telah menggabungkan BRImo dengan berbagai layanan lain yang memberikan manfaat tambahan dengan konsep solusi lengkap.

Pengembangan BRImo didukung sepenuhnya oleh teknologi kecerdasan buatan dengan memanfaatkan analisis data pengguna BRImo untuk menawarkan fitur dan promosi yang sesuai dengan segmentasi pelanggan, sehingga setiap pengguna dapat merasakan pengalaman yang optimal.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x