Ketua Umum PDIP Kumpulkan Semua Pengurus Termasuk Ganjar Pranowo

- 1 Agustus 2023, 11:28 WIB
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (tengah) menyematkan peci kepada Ganjar Pranowo (kanan) di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat.
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (tengah) menyematkan peci kepada Ganjar Pranowo (kanan) di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat. /Antara/

OKE FLORES.com - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumpulkan seluruh pimpinan pengurus partai DPP, DPD dan DPC berlambang banteng berhidung putih di
Sekolah Partai DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Senin.

Para pengurus partai berkumpul dalam rapat untuk memperkuat organisasi internal partai dan mendengarkan instruksi langsung dari Megawati yang memiliki jatah kursi lebih dari 20% sesuai hasil pemilihan parlemen 2019.

Calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo juga hadir dalam rapat konsolidasi tertutup tersebut.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memperkenalkan pertemuan tersebut. Hampir seluruh Ketua DPP PDIP hadir dan beberapa diantaranya menjadi pembicara seperti Arif Wibowo, Bambang Wuryanto, Ahmad Basarah dan Olly Dondambey.

Baca Juga: Presiden Jokowi: Hati-hati dalam Memilih Pemimpin

"Rapat konsolidasi ini untuk memantapkan kesiapan seluruh organ Partai agar semakin militan memenangkan PDIP dan Ganjar Pranowo," kata Hasto dalam keterangan pers yang diterima ANTARA, melansir Antara-Jabar, Selasa 1 Agustus 2023.

Sementara itu, Megawati memberi pengarahan dari aspek ideologis, historis, hingga strategis dengan penuh keyakinan untuk memenangkan pileg dan pilpres tahun 2024.

"Ibu Megawati meminta pertemuan secara langsung, tidak melalui daring atau online, mengingat pentingnya konsolidasi tersebut. Pengarahan Ibu Megawati semakin memotivasi para pengurus Partai di seluruh daerah," ujarnya.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: ANTARA Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x