Kemenag Buka Seleksi Terbuka untuk 5 Jabatan Eselon II, Simak Syarat dan Jadwalnya Disini

- 11 Mei 2024, 09:59 WIB
Lowongan Kerja (Loker) Kemenag/ Kemenag Buka Seleksi Terbuka untuk 5 Jabatan Eselon II, Simak Syarat dan Jadwalnya Disini
Lowongan Kerja (Loker) Kemenag/ Kemenag Buka Seleksi Terbuka untuk 5 Jabatan Eselon II, Simak Syarat dan Jadwalnya Disini / Instagram @kemnaker. /

OKE FLORES.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia telah membuka seleksi terbuka untuk mengisi 5 jabatan Eselon II.

Seleksi terbuka ini merupakan kesempatan bagi para profesional yang memiliki kompetensi dan integritas untuk bergabung dalam tim Kemenag yang bertanggung jawab atas berbagai kebijakan dan program di bidang agama.

Jabatan eselon II ini dibuka untuk lima formasi yang yaitu:

Baca Juga: Loker April 2024! PT PTC Buka Lowongan Kerja untuk SMA/SMK dan S1 Semua Jurusan

  1. Kepala Pusat Kerukunan Umat Beragama Sekretariat Jenderal
  2. Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Direktorat Jenderal Pendidikan Islam
  3. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau
  4. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bangka Belitung
  5. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur

Bagi kamu yang ingin mendaftar Berikut persyaratan yang harus dipenuhi serta jadwal seleksinya.

Syarat Pendaftaran

1. Memiliki kualifikasi pendidikan paling rendah sarjana atau diploma IV;

2. Memiliki Kompetensi Teknis, Kompetensi Manajerial, dan Kompetensi Sosial Kultural sesuai standar kompetensi jabatan yang ditetapkan;

3. Memiliki pengalaman Jabatan dalam bidang tugas yang terkait dengan Jabatan yang akan diduduki secara kumulatif paling singkat selama 5 (lima) tahun;

4. Sedang atau pernah menduduki Jabatan Administrator atau Jabatan Fungsional jenjang Ahli Madya/Lektor Kepala paling singkat 2 (dua) tahun;

5. Paling rendah berpangkat Pembina Tk. I, Golongan Ruang IV/b;

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah