Sidang Isbat Telah Digelar, Kemenag Tetapkan Hari Raya Idul Adha pada Tanggal Ini

- 8 Juni 2024, 13:23 WIB
Hasil Sidang Isbat Awal Zulhijjah, Pemerintah Tetapkan Iduladha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024
Hasil Sidang Isbat Awal Zulhijjah, Pemerintah Tetapkan Iduladha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024 /

OKE FLORES.COM - Kementerian agama (Kemenag) telah menggelar sidang isbat pada Jumat, 7 Juni 2024.

Berdasarkan hasil sidang Isbat, Hari Raya Idul Adha atau 10 Zulhijah 1445 Hijriah resmi jatuh pada 17 Juni 2024.

Informasi tersebut disampaikan oleh Wakil Menteri Agama RI Saiful Rahmat Dasuki.

Baca Juga: Inilah 8 Wilayah Penerima BPNT 2024 Melalui KKS BRI untuk Mei-Juni, Wilayah Kamu Termasuk? Buruan Cek...

"Dengan ini, dalam sidang isbat kementerian Agama RI telah disepakati bawa pada tanggal 1 Zulhijah tahun 1445 tahun ini yang jatuh pada hari Sabtu tanggal 8 Juni 2024. insyaallah untuk Hari Raya Idul Adha jatuh pada Senin 17 Juni 2024," kata Saiful dalam konferensi pers di Kemenag, Jumat.

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Adib, pemantauan hilal dilakukan dilakukan di 114 lokasi.

Baca Juga: Inilah 8 Buah yang Dapat Bantu Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

"Dalam Pelaksanaan untuk melakukan pemantauan hilal yang dilakukan dari berapa titik dengan jumlah 114 titik lokasi yang berada di seluruh Indonesia. kami juga akan kordinasi ke Kanwil Kementerian Agama dan Kemenag,Kabupaten/Kota seluruh Indonesia, kami juga bekerja sama dengan Pengadilan Agama dan Ormas Islam, juga instansi lain setempat berada diseluruh Indonesia," ujar Adib kepada wartawan, Pada hari Senin lalu (3/6/2024).***

 

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah