Berikut ini Beberpa tips Beli MOTOR LISTRIK Sebelum Tergoda dengan Insentif Rp 7 Juta per Kendaraan

30 Mei 2023, 10:07 WIB
Berikut ini Beberpa tips Beli MOTOR LISTRIK Sebelum Tergoda dengan Insentif Rp 7 Juta per Kendaraan /Tangkapan layar YouTube/YRP Official

OTOMOTIF,OKE FLORES.com - Baru-baru ini, alat transportasi bertenaga baterai seperti sepeda motor listrik menjadi tren baru di kalangan masyarakat Indonesia Saya melihat banyak sepeda motor listrik melaju di jalan.

Berbeda dengan kendaraan bertenaga bensin, kendaraan listrik diklaim ramah lingkungan, namun tetap ada tantangan yang harus diatasi. Pemerintah Indonesia berencana untuk menghentikan kendaraan berbahan bakar bensin pada tahun 2035 untuk mencapai emisi nol bersih.

Baca Juga: Benarkah Tahun 2023 Sebagai Tahun Mobil Listrik?

Pemerintah Indonesia telah mengumumkan sedang mempersiapkan pemberian subsidi untuk pembelian dan modifikasi sepeda motor listrik senilai Rp 7 juta yang diharapkan mulai berlaku pada tahun 2023.

Dengan tujuan untuk mensosialisasikan penggunaan sepeda motor listrik di masyarakat, mendorong Sebelum memutuskan menggunakan insentif ini untuk membeli sepeda motor listrik, ada baiknya mengetahui terlebih dahulu jenis mesin dan konsekuensi penggunaannya.

Berikut adalah beberapa tips.

1. Kenali produk yang dijual

Ada banyak pilihan motor listrik yang ditawarkan para produsen otomotif di pasaran. Mereka berlomba-lomba menghadirkan motor listrik murah dengan spesifikasi beragam.

Cari tahu pasaran sparepartnya, pengguna yang lebih dulu menggunakannya, serta lokasi bengkel resmi.

2. Tentukan budget

Motor listrik yang dijual di pasaran memiliki harga yang beragam dengan harga termurah ada di bawah Rp20 jutaan. Lakukan kalkulasi terlebih dahulu agar motor listrik yang dibeli sesuai dengan kemampuan.

Dengan melakukan penghitungan terlebih dahulu, sehingga dapat membeli motor listrik dengan lebih bijak dan tidak termakan dengan model atau fiturnya saja yang menggiurkan.

3. Sesuaikan fitur dengan kebutuhan

Ketahui fitur yang terdapat pada motor listrik sesuai dengan kebutuhan sehari-hari. Sebagai contoh, motor listrik yang dibutuhkan untuk penggunaan jarak jauh maka carilah motor listrik dengan kapasitas baterai yang besar.

Fitur dasar lainnya yang terdapat di motor listrik juga perlu dicek, antara lain alarm, koneksi bluetooth, jarak tempuh maksimal, daya beban atau kapasitas bagasi, konsumsi listrik dan sebagainya.

4. Ada toko fisik

Pastikan bahwa motor listrik yang hendak dibeli tersebut memiliki toko fisik dan mudah dijangkau. Sehingga saat membutuhkan layanan purna jual atau butuh memastikan garansi tidak sulit mendapatkannya.

5. Baterai yang dapat ditukar

Motor listrik yang baterainya dapat ditukar menjadi satu keuntungan ketimbang motor listrik yang baterainya tidak dapat ditukar. Pasalnya, ketika daya baterai motor mulai menipis perlu dilakukan pengisian ulang baterai tersebut.

Akan tetapi, metode ini tidak efektif karena membutuhkan waktu hingga berjam-jam sampai motor listrik bisa digunakan kembali. Motor listrik yang bisa memanfaatkan Swap Station sehingga cukup dengan menukar baterainya saja.

6. Konsekuensi penggunaan motor listrik

Berbeda dengan jenis motor yang menggunakan bahan bakar minyak, ada konsekuensi yang perlu disadari seperti memeriksa sisa baterai secara berkala, mengingat tempat pengisian daya motor listrik belum sebanyak SPBU.***

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Geloranews

Tags

Terkini

Terpopuler