Berikut ini Beberpa tips Beli MOTOR LISTRIK Sebelum Tergoda dengan Insentif Rp 7 Juta per Kendaraan

- 30 Mei 2023, 10:07 WIB
Berikut ini Beberpa tips Beli MOTOR LISTRIK  Sebelum Tergoda dengan Insentif Rp 7 Juta per Kendaraan
Berikut ini Beberpa tips Beli MOTOR LISTRIK Sebelum Tergoda dengan Insentif Rp 7 Juta per Kendaraan /Tangkapan layar YouTube/YRP Official

2. Tentukan budget

Motor listrik yang dijual di pasaran memiliki harga yang beragam dengan harga termurah ada di bawah Rp20 jutaan. Lakukan kalkulasi terlebih dahulu agar motor listrik yang dibeli sesuai dengan kemampuan.

Dengan melakukan penghitungan terlebih dahulu, sehingga dapat membeli motor listrik dengan lebih bijak dan tidak termakan dengan model atau fiturnya saja yang menggiurkan.

3. Sesuaikan fitur dengan kebutuhan

Ketahui fitur yang terdapat pada motor listrik sesuai dengan kebutuhan sehari-hari. Sebagai contoh, motor listrik yang dibutuhkan untuk penggunaan jarak jauh maka carilah motor listrik dengan kapasitas baterai yang besar.

Fitur dasar lainnya yang terdapat di motor listrik juga perlu dicek, antara lain alarm, koneksi bluetooth, jarak tempuh maksimal, daya beban atau kapasitas bagasi, konsumsi listrik dan sebagainya.

4. Ada toko fisik

Pastikan bahwa motor listrik yang hendak dibeli tersebut memiliki toko fisik dan mudah dijangkau. Sehingga saat membutuhkan layanan purna jual atau butuh memastikan garansi tidak sulit mendapatkannya.

5. Baterai yang dapat ditukar

Motor listrik yang baterainya dapat ditukar menjadi satu keuntungan ketimbang motor listrik yang baterainya tidak dapat ditukar. Pasalnya, ketika daya baterai motor mulai menipis perlu dilakukan pengisian ulang baterai tersebut.

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Geloranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x