Fakta Threads Instagram, Media Sosial Terbaru Saingan Twitter

- 7 Juli 2023, 10:28 WIB
Fakta  Threads,
Fakta Threads, /Dokumentasi Pribadi/Dian Ashfi Furoida

 

OKEFLORES.com - Meta, perusahaan kepunyaan Mark Zuckerberg meluncurkan jejaring sosial baru yakni Threads, jejaring sosial berlandaskan teks yang terpadu dengan Instagram. Sejak diperkenalkan pada 6 Juli 2023, Threads segera mencatatkan 30 juta pengguna hanya dalam 24 jam.

Threads adalah aplikasi dari Instagram yang memungkinkan pengguna untuk mengunggah konten berlandaskan teks. Banyak orang menilai Threads merupakan aplikasi baru untuk bersaing dengan popularitas Twitter, karena pengalaman pengguna (UE) dan cara penggunaan kedua jejaring sosial tersebut hampir sama.

Baca Juga: Hapus Profil Threads Bisa Hilangkan Akun Instagram? Berikut Penjelasannya

Melansir pikiran-rakyat.com Jumat 07 Juli 2023, berikut beberapa fakta yang wajib diketahui sebelum menggunakan Threads secara maksimal? Simak selengkapnya.

 

Data Instagram Digunakan Threads?

 

Sebagai salah satu media sosial yang diintegrasikan dengan Instagram, pengguna tidak perlu sibuk membuat akun baru karena data Instagram akan langsung menjadi profil Threads yang baru. Nah, simak data-data yang digunakan Threads dari Instagram Anda:

Informasi login Instagram Anda.

 

ID akun Instagram Anda.

 

Nama dan username Instagram Anda.

 

Informasi profil Instagram Anda, seperti foto profil, bio, dan tautan.

 

Jumlah pengikut Instagram Anda.

 

Akun-akun yang Anda ikuti di Instagram.

 

Usia akun Instagram Anda.

 

Status akun Instagram Anda terkait pelanggaran hak kekayaan intelektual dan pelanggaran Panduan Komunitas Instagram.

 

Berapa Karakter Dalam Satu Unggahan?


Sama seperti Twitter yang membatasi penggunaan teks hanya sampai 260 karakter dalam sebuah unggahan, Threads juga memiliki batasan karakter yang bisa diketik dalam sebuah unggahan.

Pengguna dapat mengetikan hingga 500 karakter huruf dalam sebuah unggahan. Sehingga, pengguna dituntut untuk efisien dalam menyampaikan pesan kepada pengikutnya.

 

 

Selain Teks, Apa Saja yang Dapat Diunggah?

Selain mengunggah cerita berbasis teks, Threads juga memungkinkan pengguna mengunggah sejumlah konten lainnya yakni gambar/foto, video, dan tautan menuju situs lain. Khusus untuk video, Threads membatasinya hanya pada video dengan durasi 5 menit.

 

Dapat Log in dengan Beberapa Akun?

 

Tidak seperti Instagram yang bisa menyimpan data log in lebih dari satu akun, hingga artikel ini ditulis, Threads hanya menyimpan satu data log in akun Instagram sehingga jika pengguna ingin berpindah akun, maka dia harus log out terlebih dahulu.

 

Bedanya Akun Private dengan Publik?

 

Pengguna dapat mengatur akun Threads ke mode private sehingga tidak setiap orang dapat melihat profilnya. Dengan menggunakan mode private, balasan pengguna dalam sebuah utas juga tidak dapat dilihat oleh orang yang tidak mengikutinya.


Jika menggunakan mode publik, maka setiap pengguna Threads dapat melihat profil dan balasan utas pengguna tersebut. Namun, pengguna juga dapat mengatur siapa saja yang bisa melihat balasan utas dan profil melalui privacy settings.

Bagaimana Cara Sharing Threads ke Instagram?

 

Semua postingan di Threads dapat dibagikan di Instagram (dalam bentuk Stories atau postingan). Menariknya, Anda juga dapat membagikan thread langsung di Twitter.

 

Selain itu, Anda dapat membagikan tautan thread kepada teman dan kontak melalui WhatsApp, AirDrop, dll. Selanjutnya, seperti retweet, pengguna dapat memposting ulang thread baik secara langsung maupun dengan penambahan kutipan.

 

Bisakah Menyensor Kata Kunci seperti di Instagram?

 

Seperti fitur yang tersedia di InstagramThreads memungkinkan pengguna untuk menyisipkan kata-kata tersembunyi ke dalam thread mereka untuk menyaring balasan yang mengandung kata-kata tertentu.

 

Apakah Pengguna yang Diblokir di Instagram Bisa Melihat Profil Threads?

 

Di Threads, pengguna memiliki opsi untuk berhenti mengikuti, memblokir, membatasi, atau melaporkan profil dengan mengakses menu tiga titik. Perlu dicatat bahwa profil-profil yang sudah pengguna blokir di Instagram juga akan otomatis diblokir di Threads.


Hapus Akun Threads Otomatis Hapus Akun Instagram?

Akun Threads tidak dapat dihapus kecuali pengguna menghapus akun Instagramnya, kendati demikian pengguna dapat menonaktifkan akun Threads. Ketika dinonaktifkan, maka interaksi seperti suka, balasan utas, dan lain sebagainya akan tidak terlihat oleh pengguna lain hingga pengguna mengaktifkannya kembali.***

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah