Fitur-fitur di iOS 17 yang Bisa Bikin User Android Iri

- 19 Oktober 2023, 10:15 WIB
Ilustrasi iPhone 15 dan iPhone 15 Plus
Ilustrasi iPhone 15 dan iPhone 15 Plus ///YouTube/ 4RMD

Ini artinya, Iphone 15 kini bisa dicas menggunakan kabel data yang sama dengan Android. Para penggunanya juga hanya perlu satu kabel saja untuk mengisi daya Apple Device seperti Macbook, Airpods, Ipad, hingga Iphone.

"USB C telah menjadi standar yang diterima secara universal. Jadi kami menghadirkan USB C ke Iphone 15. USB C memungkinkan pengguna untuk mengisi daya, mentrasfer data, memutar audio atau video, dan sudah ada di produk Apple selama bertahun-tahun," ujar VP Iphone Product Marketing, Kaiann Drance pada Rabu 13 September 2023.

Tak hanya bagus untuk pengisian daya saja, USB Type C ini juga memiliki fungsi lainnya. Salah satunya bisa digunakan untuk transfer data lebih cepat ke hardisk.

Data di Iphone yang memiliki kapasitas terbatas bisa langsung dipindahkan ke hardisk. Ini membuat penyimpanan Iphone 15 Anda takkan penuh-penuh.

Port USB type C juga bisa digunakan untuk Iphone melakukan reverse charging. Ini memungkinkan Iphone 15 Anda bisa dipakai untuk mengecas gadget lainnya.

"Jika Air pods Anda kehabisan daya, Anda dapat mengisi daya Air pods atau bahkan Apple Watch langsung dari iPhone Anda," kata Kaiann lagi.

Spesifikasi Iphone 15

Iphone 15 kini dibekali layar 6,1-6,7 inci tergantung tipe yang dibeli. Semua layar menggunakan teknologi Super Retina XDR dengan kecerahan maksimal 2.000 nits.

Layar menggunakan teknologi ceramic shield yang diklaim tahan air dan debu.

Layar ini diklaim oleh Apple lebih kuat dibandingkan layar yang lain.

Kemudian untuk dapur pacunya, Iphone 15 dibekali chipset A16 Bionic sama seperti yang digunakan pada Iphone 14 Pro.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: pikiran-rakyat com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah