Dojang Puslacab Mabar Keluar sebagai Juara Umum Prestasi di Komodo Open Tournament 1

30 Juni 2024, 22:08 WIB
Evoria para pelatih dan para atlet dojang Puslacab Mabar, usai meraih juara umum prestasi di kejuaraan Taekwondo Komodo 1, Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT. /Ist/

OKE FLORES.COM - Kejuaraan Terbuka Taekwondo Komodo I yang digelar di Gelanggang Olahraga (GOR) Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat (Mabar), Nusa Tenggara Timur telah selesai pada Sabtu, 29 Juni 2024 malam.

Kejuaraan yang diinisiasi oleh Pengurus Cabang Taekwondo Indonesia (Pengcab TI) Manggarai Barat itu telah menghadirkan sejumlah peserta dari beberapa kota di tiga propinsi.

"Keluar sebagai juara umum prestasi yaitu Dojang Puslacab Manggarai Barat dengan raihan 21 mendali emas, 8 perak dan 5 perunggu," jelas Basilius Sardi Jeramat selaku ketua panitia, pada Minggu (30/6/2024) pagi.

Baca Juga: Paskal Janis Raih Keluar Sebagai Pelatih Terbaik di Kejuaraan Taekwondo Labuan Bajo

Ketua Pengurus Cabang Taekwondo Indonesia Manggarai Barat itu pun memaparkan perolehan mendali yang diraih tiap dojang di turnamen perdana itu.

Untuk juara 2 kelas prestasi diraih atlet dari Untag Surabaya, Jawa Timur, dengan perolehan 8 mendali emas, 2 perak dan 1 perunggu.

Sementara Juara 1 umum pemula diraih dojang Brigade Taekwondo club Mabar, dengan perolehan 17 mendali Emas, 15 perak dan 1 mendali perunggu.

"Juara 2 umum pemula diraih dojang Jaguar Mabar dengan raihan mendali emas sebanyak 13, perak 19 dan 8 mendali perunggu," ujarnya.

Baca Juga: Tim SAR Gabungan Evakuasi 4 Nelayan Akibat Kapal Tenggelam di Labuan Bajo

Lebih lanjut, peraih kategori atlet terbaik putra diraih Alfredo Andika Tapung (dojang Gerak Kodim Manggarai), atlet terbaik putri Katarina Jenita Lempang dari dojang Puslacab Mabar dan atlet terbaik poomsae diraih Bunga Angreani dari Kampus Untag Surabaya. Selain itu wasit terbaik diraih Rahel Nduk asal Kota kupang.

Sardi mengatakan, peserta yang ikut dalam turnamen itu sangat antusias. Karena itu Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh panitia dan seluruh atlet serta para wasit atas respon yang luar biasa di turnamen perdana itu.

"Kami panitia sangat terima kasih, karena antusias dari peserta cukup tinggi. Kejuaraan ini berjalan sesuai harapan, dimana seluruh perangkat pertandingan mendukung penuh kegiatan ini, baik dari atlet maupun dari wasit,” kata Sardi.

Baca Juga: Anggota DPD RI Sentil Pembentukan Provinsi Flores, Berikut Daftar Calon Wilayahnya, Ibu Kota di Labuan Bajo?

Ia pun memastikan, Pengurus Taekwondo Mabar siap menjadi tuan rumah di ivent besar selanjutnya. Namun ia berharap agar Pemda Manggarai Barat bisa memperhatikan lagi soal fasilitas gedung untuk melaksanakan event-event yang besar nanti.

“Jika pemerintah siap memberikan perhatian terutama fasilitas gedung. Kami siap menjadi tuan rumah pada laga kejuaraan Pekan Olahraga Provinsi (POPROV) atau Pra PON tahun 2026,” harap Sardi.***

Editor: Adrianus T. Jaya

Tags

Terkini

Terpopuler