Josef Nae Soi: 'Mengajak PT Kimia Farma Memanfaatkan Tanaman Khas NTT Jadikan Bahan Baku Obat-Obatan'

- 20 Juli 2023, 11:25 WIB
Foto: Josef Nae Soi: 'Mengajak PT Kimia Farma Memanfaatkan Tanaman Khas NTT Jadikan Bahan Baku Obat-Obatan'
Foto: Josef Nae Soi: 'Mengajak PT Kimia Farma Memanfaatkan Tanaman Khas NTT Jadikan Bahan Baku Obat-Obatan' /

OKE FLORES.com - Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi (JNS) mengukuhkan Laboratorium dan Klinik Utama Kimia Farma di Kota Kupang, Kamis (13/7). Dalam situasi itu, Wagub mengajak PT Kimia Farma untuk mempergunakan berbagai tumbuhan khas NTT untuk dijadikan bahan baku obat-obatan.

“Kita punya banyak tanaman khas NTT yang bisa dijadikan bahan baku untuk obat. Saya minta kimia farma untuk sebanyak mungkin gunakan bahan baku yang ada di Indonesia umumnya dan khususnya di NTT untuk jadi obat. Salah satu tanaman khas NTT yang punya khasiat besar bagi kesehatan adalah Kelor atau Marungga. Kelor dengan kualitas terbaik di dunia ada di Nusa Tenggara Timur. Tolong manfaatkan tanaman ini untuk buat obat dan saya hakul yakin akan laris. Tolong sampaikan ini ke Pe Erick (Menteri BUMN),” kata Wagub JNS, dilansir dari rri.co.id, Kamis 20 Juli 2023.

Menurut Wakil Gubernur Nae Soi, keberadaan Laboratorium dan Klinik harus disertai dengan perubahan sumber daya manusia yang menjadi garda terdepan dalam memberikan layanan.

Baca Juga: Budiman Mengaku Mendatangi Prabowo Tanpa Ada Dendam Atas Masa Lalu.

“Gedung yang megah dan peralatan yang canggih tidak akan berguna tanpa sumber daya manusia yang berkualitas. Harus ada transformasi sumber daya manusia untuk peningkatan pelayanan yang lebih baik,” kata pria asal Ngada tersebut.

Selanjutnya, Wagub menyoroti bahwa keberadaan Laboratorium dan Klinik Kimia Farma pasti sangat menguntungkan bagi penduduk Nusa Tenggara Timur. Pelayanan yang berkualitas dan bersahabat harus menjadi prioritas.

“Layanilah masyarakat yang datang periksa kesehatan dan berobat dengan kasih. Ini bukan sekadar gedung, bukan sekadar tentang obat tapi ini merupakan sesuatu yang komprehensif yang punya nilai tambah yang luar biasa untuk hidup dan kehidupan manusia,” ungkap Wagub.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: rri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x