Taman Seminari Fyllano We'ang Gerak Resmi Beroperasi di Bung-Pela, Manggarai, Kemenag NTT Serahkan SK Izin

- 21 Juni 2024, 11:55 WIB
Taman Seminari Fyllano We'ang Gerak Resmi Beroperasi di Bung-Pela, Manggarai, Kemenag NTT Serahkan SK Izin
Taman Seminari Fyllano We'ang Gerak Resmi Beroperasi di Bung-Pela, Manggarai, Kemenag NTT Serahkan SK Izin /Dok.ist/

OKE FLORES.COM - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Kemenag NTT, Adrianus Paripurnama Jaya, S.Ag., M.Th, menyerahkan SK Izin Operasional sekaligus peresmian Taman Seminari Fyllano We'ang Gerak di Bung-Pela, Desa Bulan, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai, Jumat, 21 Juni 2024.

Berdasarkan pantauan Oke Flores, Kabid Pendidikan Kemenag NTT Adrianus Paripurnama Jaya dan rombongan tiba di lokasi pada pukul 09:00 WITA.

Mereka disambut dengan kepok sundung dan tarian tiba meka yang dibawakan oleh anak-anak PAUD Taman Seminari Fyllano We'ang Gerak sebagai tanda penghormatan dan ucapan selamat datang.

Kabid Pendidikan Kemenag NTT
Kabid Pendidikan Kemenag NTT

Baca Juga: Nadiem Makarim Telah Menetapkan  Guru Penggerak akan Ditolak untuk Mengikuti PPG jika...

Kepala Sekolah Taman Seminari Fyllano We'ang Gerak, Yustina Iman, S.Pd, mengucapkan terima kasih atas peresmian lembaga pendidikan tersebut setelah beberapa tahun penantian.

"Kami mengucapkan terima kasih banyak atas didirikannya lembaga ini. Kami yakin dan percaya bahwa semua yang terjadi hari ini adalah buah dari doa," ucap Yustin.

Yustin, yang juga Ketua Yayasan Fyllano We'ang Gerak, menceritakan awal mula inisiatif mendirikan PAUD Taman Seminari Fyllano We'ang Gerak pertama di Kabupaten Manggarai tersebut.

Baca Juga: Rekrutmen untuk BUMN Bank BRI Diperpanjang Hingga 21 Juni 2024 Lulusan S1 dan S2 dengan Usia Minimal 27 Tahun

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah