Pakai NIK dan NISN, Buruan Cek Siapa Saja Nama Penerima PIP Kemdikbud di pip.kemdikbud.go.id

- 9 Februari 2024, 08:54 WIB
Pakai NIK dan NISN, Buruan Cek Siapa Saja Nama Penerima PIP Kemdikbud di pip.kemdikbud.go.id
Pakai NIK dan NISN, Buruan Cek Siapa Saja Nama Penerima PIP Kemdikbud di pip.kemdikbud.go.id /instagram.com/@nadiemmakarim

OKE FLORES.COM - Pencairan PIP Kemdikbud masih dinantikan banyak siswa di bulan Februari 2024. Penerima bantuan pendidikan tersebut adalah siswa jenjang SD, SMP, SMA dan SMK di berbagai daerah Indonesia.

Untuk diketahui, PIP 2024 akan diberikan kepada 18,6 juta penerima. BLT PIP untuk siswa SD tetap Rp450 ribu per orang dan siswa SMP Rp750 per orang.

Namun untuk siswa SMA dan SMK besaran PIP 2024 naik dibandingkan tahun lalu, dari Rp 1 juta menjadi Rp 1,8 juta per orang.

Baca Juga: Ternyata Ini Alasannya Pemerintah Hentikan Penyaluran Bansos Beras 10 KG Mulai 11 Februari

Adapun penerima PIP yakni siswa pemegang KIP, siswa dari keluarga miskin atau keluarga rentan miskin, siswa pertimbangan khusus seperti:

- Dari keluarga peserta PKH atau keluarga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera.

- Berstatus yatim piatu, yatim, piatu dari sekolah, panti sosial atau panti asuhan; terkena dampak bencana alam.

- Siswa tidak bersekolah (drop out) yang diharapkan kembali bersekolah.

- Siswa yang mengalami kelainan fisik, korban musibah, dari orang tua yang mengalami PHK, di daerah konflik, dari keluarga terpidana, berada di Lapas, memiliki lebih dari 3 saudara yang tinggal serumah.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x