Jaga Kesehatan Rambut, Perhatikan Empat Hal ini, Jangan Terlalu Sering Keramas 

22 Mei 2023, 12:52 WIB
Jaga Kesehatan Rambut, Perhatikan Empat Hal ini, Jangan Terlalu Sering Keramas  /Pexels/Jeandanie Francoeur

GAYA HIDUP, OKE FLORES.com - Merawat rambut tentu banyak yang harus dilakukan dengan berbagai cara agar penampilan tetap bagus. 
Ada banyak cara untuk merawat rambut, namun sayangnya terkadang cara yang digunakan malah merusak rambut.

Rawat rambut Anda dengan gaya hidup yang baik.

Pola hidup yang tidak baik dan teratur ternyata dapat mempengaruhi kesehatan rambut Anda.

Oleh karena itu, ketika Anda menemukan bahwa rambut Anda tidak dalam kondisi baik, penting untuk mengetahui apakah model dan gaya hidup Anda baik atau tidak. 


1. Kurangi Frekuensi Mencuci Rambut

Terlalu sering keramas dapat menyebabkan rambut Anda rapuh dan kering.

Oleh karena itu, jangan terlalu sering mengkeramas rambut Anda.

Batasi keramas dengan hanya melakukannya sebanyak dua kali dalam satu minggu.

 

2. Gunakan Kondisioner dan Volumizer.

Menggunakan kondisioner dan volumizer dapat merangsang pertumbuhan rambut Anda.

Selain memberikan kesan lembut dan bervolume setelah habis menggunakannya, hal ini juga dapat membantu mengembalikan minyak alami kulit kepala yang hilang saat keramas.


3. Pilih Produk Perawatan Rambut yang Tepat.

Gunakan produk perawatan rambut yang lebih lembut dan alami.

Hindari produk dengan bahan kimia dan berpotensi mendatangkan iritasi seperti paraben atau sulfat.

4. Periksa Obat yang Anda Konsumsi.


Tanyakan kepada dokter Anda apakah obat yang Anda minum saat ini dapat menyebabkan kerontokan rambut.

Jika Anda telah meneliti dan menerima informasi tentang obat penyebab rambut rontok, mintalah rekomendasi alternatif yang lebih baik. *** 

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler