Manfaat Bunga Rosella untuk Kesehatan Tubuh, Anti Depresi Alami

16 Agustus 2023, 11:14 WIB
Manfaat Bunga Rosella untuk Kesehatan Tubuh, Anti Depresi Alami /

OKE FLROES.com - Rosella adalah bunga dari spesies Hibiscus Sabdariffa L, yang biasa dikeringkan untuk membuat teh.

Rosella merupakan pohon kecil dengan buah berwarna merah yang memiliki banyak manfaat dan kaya nutrisi.

Melansir mapybandung.com, Rabu 16 Agustus 2023, berikut daftar kegunaan dan manfaat rose hip untuk kesehatan tubuh manusia:

1. Menurunkan tekanan darah

Berdasarkan penelitian oleh University of Arizona pada tahun 2013, teh rosella sering digunakan sebagai pengobatan tradisional untuk menurunkan tekanan darah secara alami yang efektif dan tanpa efek samping jika digunakan dengan dosis yang tepat atau tidak berlebihan.

Anda dapat merebus 3-5 bunga rosella kering lalu diminum 3 kali sehari untuk membantu menurunkan tekanan darah secara alami.

2. Menurunkan kolesterol jahat

Dalam penelitian yang diterbitkan di Phyto Medicine, dijelaskan bahwa mengkonsumsi teh rosella secara rutin dapat menurunkan kadar kolesterol LDL maupun trigliserida secara alami.

Efek penurunan kolesterol ini sangat bermanfaat terutama bagi penderita penyakit kronis maupun sindrom metabolik, seperti penderita kolesterol tinggi, diabetes tinggi, maupun penderita hipertensi.

3. Mengandung antioksidan tinggi

Warna merah pada teh rosella menunjukkan bahwa rosella tinggi akan antioksidan yang dapat membantu menghambat kerusakan sel-sel pada tubuh.

Selain itu antioksidan ini terbukti dapat melawan sel-sel kanker tertentu, seperti kanker darah (leukimia) dan kanker lambung.

4. Meningkatkan sensitivitas insulin

Selain itu, rutin mengkonsumsi teh rosella satu kali dalam sehari dapat meningkatkan sensitivitas insulin pada penderita diabetes.

5. Anti depresan alami

Beberapa penelitian menemukan bahwa rosella punya bioflavonoid yang dapat memperbaiki mood manusia.

Jika Anda memiliki tanda-tanda depresi seperti kelelahan, perasaan merasa tidak berguna, putus asa, dan kehilangan minat, maka Anda dapat mulai mengkonsumsi teh rosella secara rutin.

6. Merangsang kontraksi rahim

Karena teh rosella memiliki efek emmenagogue yang dapat merangsang kontraksi pada rahim. Artinya, menstruasi tidak teratur dapat disembuhkan dengan mengkonsumsi teh rosella.

7. Menjaga kesehatan ginjal

Teh rosella dapat memperlambat kerusakan ginjal. Selain itu, teh rosella juga memiliki agen anti-urolithiatic yang dapat mengikis terbentuknya batu ginjal pada saluran ginjal.

Teh rosella ini dapat dikonsumsi sekitar 3 - 4 gelas per hari dengan dosis sekitar 5-8 ons/3-5 bunga rosella dan diseduh menjadi teh untuk dikonsumsi setiap hari.

8. Penawar penyakit kulit secara tradisional

Dalam pengobatan tradisional, bunga rosella digunakan sebagai penawar penyakit kulit, terutama pengobatan Cina maupun ayurveda dengan cara menumbuk rosella kering dan dioleskan pada penderita penyakit kulit, terutama penyakit herpes zoster dan cacar air.

Demikian manfaat dan cara mengkonsumsi bunga merah yang satu ini. Meski begitu, penggunaan teh ini harus adanya konsultasi dengan dokter.***

 

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: MapayBandung.com

Tags

Terkini

Terpopuler