WAJIB DIKETAHUI! Berikut Larangan Puasa yang Terdapat dalam Hadis dan Ayat Al Quran, Nomor 3 Sering Dilanggar

- 22 Maret 2023, 15:23 WIB
WAJIB DIKETAHUI! Berikut Larangan Puasa yang Terdapat dalam Hadis dan Ayat Al Quran, Nomor 3 Sering Dilanggar
WAJIB DIKETAHUI! Berikut Larangan Puasa yang Terdapat dalam Hadis dan Ayat Al Quran, Nomor 3 Sering Dilanggar /Pexels/Pexels

Artinya: Dan telah menceritakan kepada kami [Abd bin Humaid] telah mengabarkan kepada kami [Abdurrazzaq] telah mengabarkan kepada kami [Ma’mar] dari [Ashim] dari [Mu’adzah] dia berkata, “Saya bertanya kepada [Aisyah] seraya berkata, ‘Kenapa gerangan wanita yang haid mengqadha’ puasa dan tidak mengqadha’ shalat? ‘ Maka Aisyah menjawab, ‘Apakah kamu dari golongan Haruriyah? ‘ Aku menjawab, ‘Aku bukan Haruriyah, akan tetapi aku hanya bertanya.’ Dia menjawab, ‘Kami dahulu juga mengalami haid, maka kami diperintahkan untuk mengqadha’ puasa dan tidak diperintahkan untuk mengqadha’ shalat’.” (HR. Muslim no. 508)-

3. Larangan Bersetubuh di Siang Hari ketika Berpuasa

Bersetubuh merupakan hal yang wajar sebagai seorang suami dan istri. Namun, hal ini sebaiknya ditahan terlebih dulu karena ada baiknya untuk fokus beribadah. Hal ini sudah terdapat dalam ayat Al Quran berikut,

أُحِلَّ لَكُمْ لَيْلَةَ الصِّيَامِ الرَّفَثُ إِلَىٰ نِسَائِكُمْ ۚ هُنَّ لِبَاسٌ لَكُمْ وَأَنْتُمْ لِبَاسٌ لَهُنَّ ۗ عَلِمَ اللَّهُ أَنَّكُمْ كُنْتُمْ تَخْتَانُونَ أَنْفُسَكُمْ فَتَابَ عَلَيْكُمْ وَعَفَا عَنْكُمْ ۖ فَالْآنَبَاشِرُوهُنَّ وَابْتَغُوا مَا كَتَبَ اللَّهُ لَكُمْ ۚ وَكُلُوا وَاشْرَبُوا حَتَّىٰ يَتَبَيَّنَ لَكُمُ الْخَيْطُ الْأَبْيَضُ مِنَ الْخَيْطِ الْأَسْوَدِ مِنَ الْفَجْرِ ۖ ثُمَّ أَتِمُّوا الصِّيَامَ إِلَى اللَّيْلِ ۚ وَلَاتُبَاشِرُوهُنَّ وَأَنْتُمْ عَاكِفُونَ فِي الْمَسَاجِدِ ۗ تِلْكَ حُدُودُ اللَّهِ فَلَا تَقْرَبُوهَا ۗ كَذَٰلِكَ يُبَيِّنُ اللَّهُ آيَاتِهِ لِلنَّاسِ لَعَلَّهُمْ يَتَّقُونَ

Artinya:  “Dihalalkan bagi kamu pada malam hari bulan puasa bercampur dengan isteri-isteri kamu; mereka adalah pakaian bagimu, dan kamupun adalah pakaian bagi mereka. Allah mengetahui bahwasanya kamu tidak dapat menahan nafsumu, karena itu Allah mengampuni kamu dan memberi maaf kepadamu.

Maka sekarang campurilah mereka dan ikutilah apa yang telah ditetapkan Allah untukmu, dan makan minumlah hingga terang bagimu benang putih dari benang hitam, yaitu fajar. Kemudian sempurnakanlah puasa itu sampai (datang) malam, (tetapi) janganlah kamu campuri mereka itu, sedang kamu beri’tikaf dalam mesjid.

Itulah larangan Allah, maka janganlah kamu mendekatinya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepada manusia, supaya mereka bertakwa.” (QS. Al Baqarah: 187)

Dilansir dari rumahfiqih.com, Ustadz Ahmad Sarwat berpendapat bahwa Allah SWT menghalalkan kita untuk melakukan hubungan suami istri ketika malam hari saat puasa dan ketika diartikan sebaliknya maka jelas sekali bahwa ketika berpuasa di siang hari diharamkan untuk berjima.

Itulah beberapa larangan puasa yang secara jelas terdapat pada al-Quran dan hadis. Semoga pembahasan ini dapat menghilangkan keraguan kita dan menjadi ilmu yang bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Dompet Dhuafa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x