Kronologi Pria di Sumut Mutilasi, Rebus, dan Bakar Istrinya

- 12 Juni 2023, 08:38 WIB
Petugas memasang garis polisi di sebuah rumah yang menjadi lokasi pembunuhan yang dilakukan ibu kepada anak kandungnya di Desa Harjomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember
Petugas memasang garis polisi di sebuah rumah yang menjadi lokasi pembunuhan yang dilakukan ibu kepada anak kandungnya di Desa Harjomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember /Foto: Antara Jatim/

NTT, OKE FLORES.com - Seorang lelaki di Sumatra Utara (Sumut) kejam membunuh istrinya. Tidak hanya membunuh, lelaki bernama Harapan Munthe itu juga memutilasi Nurmaya Situmorang (43).

Dalam dakwaannya, Harapan Munthe didakwa dengan sengaja dan terencana membunuh istrinya pada Jumat, 11 November 2022 sekitar pukul 10.00 WIB. Aksinya itu dilakukan di rumahnya yang berada di Kecamatan Dolok Sanggul, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatra Utara.

Pada saat kejadian, Harapan Munthe sedang berada di ruang tengah bersama anaknya. Sementara korban sedang memasak di dapur.

Baca Juga: Diberi Air Isi Sabu-Sabu Balita di Samarinda Positif Narkoba

Setelah selesai memasak, korban langsung pergi ke ruang tengah dengan membawa makanannya untuk suami dan anaknya. Namun saat makan, pelaku tiba-tiba teringat perlakuan korban saat dirawat di RSJ Medan.

"Korban sering memperlakukan terdakwa tidak layak serta mengucapkan kata-kata kasar, dan pada saat itu ketika korban memberikan makan kepada Terdakwa, dia mengatakan 'suami t*inya kau'," ucap dakwaan melansir pikiuran rakyat senin 12 Juni 2023.

Setelah mempertimbangkan situasi tersebut, si pelaku segera berdiri dan memeluk leher korban sambil mengucapkan 'Apakah kamu masih ingin hidup?', lalu bergerak menuju pintu kamar yang berdekatan dengan lemari. Si istri memohon maaf namun tidak dihiraukan, si pelaku malah mengambil belati sepanjang 30 cm yang sebelumnya dipindahkan dari dapur pada Kamis, 10 November 2022 malam.

Korban kemudian mencoba melawan, tetapi sayangnya nyawanya tidak dapat diselamatkan karena terkena tusukan pisau di bagian leher kanan dan jatuh terlentang.

Korban sempat berusaha bangkit, namun pundaknya ditendang oleh pelaku dan tubuhnya berhenti bergerak. Si Munthe kemudian menutupi tubuh korban dengan selimut.

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah