WAH! Kekayaan Ahok dalam 5 Tahun Terakhir Ini, Jumlah Bonus Mencapai 370 Miliar

- 9 Juni 2024, 17:39 WIB
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). /Pikiran Rakyat

OKE FLORES.COM - Basuki Tjahaja Purnama, atau yang lebih dikenal sebagai Ahok, merupakan salah satu tokoh politik Indonesia yang selalu menarik perhatian publik.

Setelah menjalani karier sebagai Gubernur DKI Jakarta, Ahok beralih ke sektor bisnis dengan menjabat sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero), salah satu perusahaan energi terbesar di Indonesia.

Selama lima tahun terakhir, kekayaan Ahok mengalami peningkatan signifikan, terutama setelah menerima bonus besar yang mencapai Rp370 miliar.

Baca Juga: Kantongi Dukungan Masyarakat, Elly Engelbert Lasut Maju Calon Gubernur Sulut Punya Harta Miliaran Rupiah

Mari kita tinjau perjalanan kekayaan Ahok dalam kurun waktu lima tahun terakhir.

Berapa jumlah kekayaan Ahok, atau Asuki Tjahaja Purnama, yang mengaku menerima bonus 1 persen dari keuntungan Pertamina? Semua orang tahu bahwa Ahok telah viral karena mengundurkan diri resmi dari jabatannya sebagai Komisaris Utama Pertamina.

Ahok mengunggah surat pengunduran dirinya sebagai Komisaris Utama (Komut) di akun X @basuki_btp.

"Ini merupakan bukti tanda terima Surat Pengunduran Diri saya sebagai Komisaris Utama PT.

Pertamina (Persero) yang saya serahkan hari ini, 2 Februari 2024," tulis Ahok.

Ahok juga menyatakan mundur dari Pertamina dalam sambutan yang menjadi viral di Twitter.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah