Mitsubishi Akan Menetapkan Rencana untuk Memproduksi Mobil Listrik di Indonesia

- 30 September 2023, 12:57 WIB
Mitsubishi Akan Menetapkan Rencana untuk Memproduksi Mobil Listrik di Indonesia
Mitsubishi Akan Menetapkan Rencana untuk Memproduksi Mobil Listrik di Indonesia /MARAWA TALK/Mitsubishi /

OKE FLORES.COM - Mitsubishi telah menetapkan rencana untuk memproduksi mobil listrik di Indonesia, dan produksi akan dimulai pada akhir tahun 2023.

Ini menurut Tetsuhiro Tsuchida, direktur Divisi Penjualan dan Pemasaran PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Ia mengatakan mobil niaga berukuran kecil adalah mobil listrik Mitsubishi pertama yang dibuat di Indonesia.

"Sudah diumumkan sebelumnya, jadi memang nanti Minicab MiEV akan diproduksi mulai Desember 2023 di Indonesia," ungkapnya beberapa waktu lalu, dilansir dari pikiran-rakyat.com, Sabtu, 30 September 2023.

Baca Juga: Honda Memperkenalkan Motor Listrik Terbarunya Honda SC e Concept

Selain soal produksi, Tsuchida juga mejelaskan terkait peluncuran dan penjualan Minicab MiEV. Disebut bila mobil Minicab MiEV akan dilakukan pada awal 2024 mendatang.

"Ya pasti, kita akan langsung jual di Indonesia. Jadi, kami akan mulai penjualannya di Januari atau awal 2024," jelasnya.

Di tahap awal, Mitsubishi akan memproduksi Minicab MiEV dengan jumlah terbatas, sekitar 30 unit per bulan. Sementara untuk pemasarannya, Tsuchida memastikan hanya untuk Indonesia.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x