Wow!! Toyota Indonesia Berhasil Ekspor 213.901 Unit Kendaraan T-Brand ke 100 Negara

- 20 Oktober 2023, 10:27 WIB
Foto : Produksi mobil di pabrik Toyota Indonesia untuk yang akan di ekspor / Wow!! Toyota Indonesia Berhasil Ekspor 213.901 Unit Kendaraan T-Brand ke 100 Negara
Foto : Produksi mobil di pabrik Toyota Indonesia untuk yang akan di ekspor / Wow!! Toyota Indonesia Berhasil Ekspor 213.901 Unit Kendaraan T-Brand ke 100 Negara /

OKE FLORES.COM - Sepanjang Januari hingga September 2023, atau hingga kuartal III tahun ini, aktivitas pengkapalan kendaraan bermotor buatan Indonesia (ekspor) Toyota kembali mencatatkan kinerja positif.

Menurut Bob Azam, Wakil Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN), pencapaian selama periode yang sama tahun sebelumnya meningkat 2,5 persen, dari 208.775 unit menjadi 213.901 unit.

Dengan total ekspor 379.498 mobil, torehan ini menyumbang 56% dari total ekspor mobil nasional. Kijang Innova Zenix dan Yaris Cross, mobil elektrifikasi berteknologi hybrid electric vehicle (HEV), merupakan salah satu kontributornya.

Baca Juga: Jual Beli Mobil Brio bekas - Harga bekas Honda Brio murah

Dengan 112.241 unit, atau 52,4% dari total penjualan Toyota pada kuartal III/2023, SUV, termasuk Fortuner, Rush, dan Raize, menjadi yang terlaris.

"Tentunya keberhasilan produk berteknologi tinggi industri otomotif nasional ini tidak dapat diraih tanpa kekuatan rantai pasok yang terdiri dari ribuan perusahaan supply chain dari hulu hingga hilir yang menjadi sumber penghidupan lebih dari 300.000 ribu karyawan di dalamnya. Peran industri otomotif nasional sebagai industri padat karya menjadi begitu penting," papar Bob Azam Wakil Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) dalam keterangannya, Jumat, 20 Oktober 2023, dilansir dari Pikiran-Rakyat.com, Jumat, 20 Oktober 2023.

Secara statistik, Toyota Indonesia bertanggung jawab atas 56% pencapaian kinerja ekspor kendaraan bermerek Toyota, termasuk HEV Kijang Innova Zenix dan Yaris Cross.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x