BATAS BESOK! Bagi Peserta Seleksi PPPK Guru 2022, Segera Cek Nama Kalian di sscasn.bkn.go.id

- 2 Februari 2023, 10:39 WIB
BATAS BESOK! Bagi Peserta Seleksi PPPK Guru 2022, Segera Cek Nama Kalian di sscasn.bkn.go.id. Ilustrasi/Pixabay
BATAS BESOK! Bagi Peserta Seleksi PPPK Guru 2022, Segera Cek Nama Kalian di sscasn.bkn.go.id. Ilustrasi/Pixabay /

Okeflores.com - Pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022 akan diumumkan mulai tanggal 2 Februari sampai 3 Februari 2023. Pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022 untuk kategori Prioritas 1 (P1), Prioritas 2 (P2), Prioritas 3 (P3), dan pelamar umum.

Bagi para pelamar dapat mulai memeriksa hasil seleksi PPPK Guru 2022 dari hari ini. Pelamar dapat mengecek hasil seleksi PPPK Guru 2022 di website gurupppk.kemendikbud.go.id atau sscasn.bkn.go.id.

Setelah hasil seleksi PPPK Guru 2022 diumumkan, nantinya para pelamar dapat melakukan masa sanggah akan hasil yang diterima pada tanggal 4 sampai 6 Februari.

Lalu jawaban sanggah akan diumumkan pada tanggal 7 sampai 13 Februari. Kemudian pengumuman kelulusan pasca sanggah akan diumumkan pada tanggal 20 sampai 21 Februari 2023.

Baca Juga: Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Hari Ini 2 Februari 2023: Cek Nama Kalian di Link sscasn.bkn.go.id

Setelah pengumuman kelulusan pasca sanggah diumumkan, peserta yang lolos akan melakukan pengisian DRH NI PPPK pada tanggal 23 Februari sampai 13 Maret 2023.

Kemudian peserta yang lolos dapat mengusulkan penetapan NI PPPK pada tanggal 7 sampai 31 Maret 2023.

Seleksi PPPK Guru 2022 diperuntukan untuk pelamar yang belum lolos pada seleksi PPPK tahun 2021, guru honorer, Tenaga Honorer eks Kategori II (TKH-II), dan pelamar umum.

Terdapat 4 prioritas yang hasil seleksinya akan diumumkan hari ini, yaitu P1, P2, P3, dan pelamar umum. Melansir dari bkn.go.id, Prioritas 1 (P1) yaitu peserta yang sudah mengikuti seleksi PPPK untuk JF Guru tahun 2021 dan sudah memenuhi Nilai Ambang Batas.

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah