Rekomendasi HP Android untuk Pelajar dan Mahasiswa, Harga Rp1-2 Jutaan

- 10 Agustus 2023, 09:30 WIB
Xiaomi resmi meluncurkan perangkat terbarunya, yakni Xiaomi Redmi 12, di Indonesia.
Xiaomi resmi meluncurkan perangkat terbarunya, yakni Xiaomi Redmi 12, di Indonesia. /Xiaomi Indonesia

 

OKE FLORES.com - Daftar HP Android dengan harga sekitar Rp1 jutaan yang bisa Anda pertimbangkan ada di artikel ini. Meski tergolong terjangkau, HP Android ini memiliki spesifikasi yang cukup baik untuk keperluan komunikasi dan hiburan.

Daftar HP Android dengan harga sekitar Rp1 jutaan ini terdiri dari berbagai merek, seperti Samsung, Realme, dan Redmi.

Melansir pikiran-rakyat.com, Kamis,10 Agustus 2023, berikut ini adalah daftar lengkapnya, beserta spesifikasi yang dimiliki oleh masing-masing HP.

Baca Juga: Berikut Beberapa Cara yang Bisa Dilakukan Jika Kondisi IPhone Lemot

1. Samsung Galaxy A04


Samsung Galaxy A04 cocok untuk pelajar dan mahasiswa. Samsung Galaxy A04 dilengkapi kamera utama 50 MP, lensa depth 2 MP, dan kamera selfie 5 MP.

Samsung Galaxy A04 juga memiliki RAM 4 GB dengan fitur tambahan RAM (1 GB). Samsung Galaxy A04 memiliki layar berukuran 6,5 inci, beresolusi HD+, ditambah baterai 5.000 mAh.

Samsung Galaxy A04 RAM RAM 3GB ROM 32GB dibanderol dengan harga Rp1,3 juta.

2. Realme C55 NFC

Realme C55 NFC memiliki kamera utama dengan resolusi 64 MP, menggunakan ukuran piksel 0.7μm dan format optik 1/2 inch.

Realme C55 NFC disokong oleh prosesor Helio G88 dengan RAM 6 GB dan 8 GB serta teknologi untuk memperluas kapasitas RAM secara virtual yakni Dynamic RAM Expansion (DRE).

Realme C55 NFC baterai 5.000mAh yang diklaim dapat mengisi daya hingga 50 persen dalam 29 menit. Realme C55 NFC dibanderol dengan harga Rp2,2 juta.

3. Redmi 12

Xiaomi belum lama ini merilis Redmi 12 dengan harga Rp1 juta yang terdiri dalam 2 varian yakni versi RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB.

Tak hanya itu, Redmi 12 ini juga sudah dibekali dengan 3 kamera belakang dengan lensa 50 MP, lensa ultra-wide 8 MP dan lensa makro 2 MP, serta kamera selfie 8 MP. Redmi 12 dengan versi 8 GB/128 GB dibanderol dengan harga Rp1,9 juta.

Itulah 3 rekomendasi HP Android dengan harga Rp1 jutaan yang cocok untuk kebutuhan sehari-hari.

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah