Khofifah Optimis Gerakan 2.000 Startup Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi Kreatif Jatim

- 21 September 2023, 09:33 WIB
Foto: Khofifah Optimis Gerakan 2.000 Startup Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi Kreatif Jatim
Foto: Khofifah Optimis Gerakan 2.000 Startup Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi Kreatif Jatim /Instagram/@khofifah.ip/

 

 

OKE FLORES.COM - Gubernur Jatim meresmikan gerakan 2.000 Startup Jatim di Graha Unesa Surabaya, Rabu 20 September 2023. Program ini merupakan program dukungan bagi startup, pemerintah, perusahaan BUMN/BUMD/DUDIKA dan akademisi.

Dengan dedikasi tersebut, Gubernur Khofifah optimistis gerakan 2.000 Startup Jatim akan menjadi sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya bagi ekonomi dan industri kreatif. Tidak hanya di Jawa Timur tapi juga di Indonesia.

"Hari ini penguatan demi penguatan terus kita lakukan. Harapan kita pelaku startup di Jatim akan terus menemukan jejaring, menemukan strategic partner, dan terus bisa memperluas proses penguatan ekonomi kreatif dan industri kreatif," katanya, dilansir dari rri.co.id, Kamis 21 September 2023.

Baca Juga: Pemerintah Desa Golo Tantong, Manggarai Barat Diduga Gusur Lahan Warga Tanpa Izin

Optimisme Gubernur Khofifah disambut baik oleh banyak peserta Gerakan 2000 Startup Jawa Timur. Jumlah masyarakat yang mendaftar melalui link pendaftaran sebanyak 2.100 orang.

Terdiri dari Startup dan Komunitas Startup, Perusahaan BUMN, BUMD dan Swasta, Asosiasi Industri, Universitas, Perguruan Tinggi, SMA dan SMK. "Melalui gerakan ini diharapkan akan menginisiasi tumbuhnya Startup-Startup baru di Jawa Timur," katanya.

 

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: rri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x