Cegah Perundungan, Kekerasan Seksual, dan Intoleransi, SMAN 1 Gunungsari Bentuk Tim Khusus

- 4 Oktober 2023, 09:28 WIB
Foto: Cegah Perundungan, Kekerasan Seksual, dan Intoleransi, SMAN 1 Gunungsari Bentuk Tim Khusus
Foto: Cegah Perundungan, Kekerasan Seksual, dan Intoleransi, SMAN 1 Gunungsari Bentuk Tim Khusus /Pixabay/

 

 

OKE FLORES.COM - Bullying di sekolah masih menjadi masalah serius yang terus menyebar. Namun SMAN 1 Gunungsari Lombok Barat telah menciptakan langkah inovatif untuk mencegah perundungan di sekolah.

Guru Bimbingan Konseling SMAN 1 Gunungsar H. Hilman mengatakan, anggota TNI turut terlibat dalam pembinaan siswa guna meningkatkan kedisiplinan siswa dan mencegah terjadinya peristiwa perundungan. Dengan upaya tersebut, SMAN 1 Gunungsar berhasil menciptakan lingkungan bebas pelecehan.

"Alhamdulillah di SMA 1 Gunungsari tidak ada aksi bullying, karena kami fokus mengajari siswa bagaimana berprilaku yang baik dan benar melalui program-program yang kami buat untuk siswa," kata H. Hilman, Selasa 3 Oktober 2023, dilansir dari rri.co.id, Rabu 04 Oktober 2023.

Baca Juga: KPM Yang Gadaikan Kartu PKH Akan Dicoret dari Penerima Bantuan

Salah satu langkah terbaru sekolah ini adalah mengajak anggota TNI untuk melatih siswanya dalam disiplin. Hal ini dilakukan karena mereka menemukan banyak siswa yang mengalami masalah kedisiplinan.

"Kemarin ini juga kami undang dari TNI untuk melatih disiplin, karena anak-anak rata-rata kendor disiplinnya," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: rri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah