Pernah Jadi Lokasi Syuting Film Tanah Air, yuk Pelesiran ke Bukit Wairinding! Dijamin Bikin Kamu Susah Move On

- 10 Januari 2024, 09:28 WIB
Potret Bukit Wairinding di Sumba Timur, NTT.
Potret Bukit Wairinding di Sumba Timur, NTT. /Yanto Tena/Sumba Stori/

OKE FLORES.COM - Pulau Sumba merupakan salah satu daerah di Indonesia yang memiliki pesona alam yang tidak biasa. Topografi alam di pulau ini sedikit berbeda dengan daerah-daerah lain di Indonesia.

Betapa tidak, alam di Sumba didominasi oleh rangkaian pegunungan dan perbukitan kapur. Tidak heran, alamnya mirip dengan alam di Benua Afrika.

Savana atau padang rumput merupakan salah satu spot khas di Sumba. Ada banyak savana indah yang bisa kamu jumpai saat berada di sana.

Baca Juga: Token Listrik 100 Ribu Berapa kWh Daya 900 VA? Ini Jawabannya

Salah satu spot keren yang direkomendasikan untuk kamu adalah Bukit Wairinding.Bukit ini bahkan pernah menjadi lokasi syuting film Pendekar Tongkat Emas.

Bagi kamu yang belum tahu, Bukit Wairinding terletak di Desa Pambota Jara, Kecamatan Pandawai atau sekitar 30 menit perjalanan dari pusat kota Sumba Timur.

Aapa sih yang unik dari bukit ini? Vegetasi padang rumput yang luas membuat spot ini sangat menarik untuk dikunjungi.

Lanskap Bukit Wairinding yang begitu elok dan sangat mempesona, membuat mata para pengunjung seperti tak ingin berkedip dibuatnya.

Hamparan padang savana yang terhampar luas itu akan berwarna kuning saat musim kemarau dan sebaliknya berwarna hijau pada musim penghujan.

Baca Juga: Bumbu Dapur, Rahasia Kesehatan yang Tersembunyi

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah