Pisang Goreng adalah Gorengan Terbaik di Alam Semesta, dan Ahli Gizi Menjelaskan cara Memakannya dengan Aman

- 6 Maret 2023, 13:01 WIB
Pisang Goreng adalah Gorengan Terbaik di Alam Semesta, dan Ahli Gizi Menjelaskan cara Memakannya dengan Aman
Pisang Goreng adalah Gorengan Terbaik di Alam Semesta, dan Ahli Gizi Menjelaskan cara Memakannya dengan Aman /Abdul Munim/

OKE FLORES.COM - Taste Atlas, ensiklopedia masakan dunia, baru-baru ini menyebut pisang goreng sebagai gorengan terbaik di dunia Pisang goreng mengalahkan jenis gorengan lain dari seluruh dunia, seperti Quarkballen dari Jerman yang menempati posisi kedua, Pastelitos Criollos dari Argentina, Fouskakia dari Yunani dan Krapfen dari Austria.

Menanggapi hal tersebut, ahli gizi Dr Cipto Mangunkusumo, Fitri Hudayani, SST., S.Gz, MKM, RD. dari RSUPN berbagi tips cara makan pisang goreng yang aman.

Menurut Fitri Hudayani, pisang goreng yang diolah dengan cara dicelupkan ke dalam minyak panas dapat menyebabkan makanan tersebut mengandung lemak jenuh yang tidak sehat.

Oleh karena itu, masyarakat yang mengonsumsi pisang goreng juga harus memperhatikan kalori yang dikandungnya, saran Fitri. Fitri mencontohkan, seseorang yang makan dua buah pisang goreng di pagi hari sebaiknya mengurangi konsumsi gorengan di siang dan malam hari.

"Misalnya, saya makan snack tadi pagi pisang goreng dua potong. Kemudian, nanti saya makan siang dan makan malam itu enggak gorengan untuk pendamping nasinya. Saya tetap bisa makan pisang goreng, tetapi asupan lemak saya sehari enggak berlebihan," ujar Fitri Hudayani, 17 Februari 2023, dikutip Okeflores.com.

Menurut Fitri, pisang goreng yang sudah diolah dengan bahan tambahan seperti tepung, juga harus diperhatikan jumlah konsumsinya.

"Kalau misalnya kita tambah lagi (setelah makan pisang goreng) dengan makan makanan yang lain (yang digoreng) dalam satu hari, pastinya kita akan over untuk asupannya," ujar dia.

Fitri lebih menganjurkan pisang yang diolah dengan metode pengukusan karena nilai gizinya masih lebih baik dibandingkan pisang goreng. Terlebih bagi mereka yang sedang diet.

"Kalau konteksnya untuk diet, pisang goreng tidak menguntungkan karena ditambah kandungan lemak," ujarnya menegaskan.

Fitri juga menyarankan agar minyak untuk pisang goreng yang sebaiknya tidak berasal dari minyak yang digunakan berulang-ulang.

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x