Ini Dia 6 Manfaat Minyak Zaitun untuk Kecantikan

- 21 Juni 2023, 16:34 WIB
Foto: Minyak Zaitun untuk Kecantikan
Foto: Minyak Zaitun untuk Kecantikan /Foto: Pixabay/stevepb/

OKE FLORES.com - Inilah manfaat minyak zaitun untuk kecantikan yang harus kamu ketahui. Minyak zaitun dibuat dari buah zaitun asal Mediterania ini bermanfaat bukan hanya untuk keperluan memasak, tapi juga untuk kecantikan.

Minyak zaitun mengandung antioksidan; vitamin A, E, D dan K; dan efek anti-bakteri.

Baca Juga: Ini Dia 5 Manfaat Bengkuang Bagi Kesehatan Tubuh dan Kecantikan

Melansir Sonora.id, Rabu, 21 Juni 2023, berikut ini adalah manfaat minyak zaitun untuk kecantikan yang harus kamu ketahui.

Manfaat minyak zaitun untuk kecantikan

1. Melembabkan kulit

Manfaat minyak zaitun untuk kecantikan yang pertama adalah melembabkan kulit.

Sejumlah orang menggunakan minyak zaitun sebagai losion pelembab dengan mengoleskannya langsung ke kulit.

Untuk mendapat manfaat lebih, berdasarkan studi tentang efek antioksidan pada tikus, minyak zaitun bagus bila diterapkan setelah paparan sinar matahari.

2. Mengurangi bekas jerawat

Kandungan vitamin E dan antioksidan yang tinggi dalam minyak zaitun dapat membantu menghilangkan bekas jerawat.

Agar mendapat hasil yang maksimal pakailah minyak zaitun secara rutin pada malam hari. Tunggu sekitar 5-10 menit lalu bilas dengan air hangat.

3. Eksfoliator

Untuk menghilangkan sel kulit mati dan merawat kulit kering atau bersisik, kamu bisa menggunakan minyak zaitun dan garam laut sebagai scrub dengan cara mencampurkannya.

Namun, pastikan, gunakan garam dengan butiran halus di wajah dan area sensitif lainnya.

Baca Juga: Berikut Resep Makanan untuk Menurunkan Darah Tinggi

4. Penghapus make up

Minyak zaitun memecah zat tahan air atau waterproof dalam riasan atau make up, sehingga menggunakan bahan ini dapat membersihkannya dengan lebih mudah.

Caranya, cukup tuangkan beberapa tetes minyak zaitun ke bola kapas dan usap area mata dengan lembut.

5. Mengurangi kerutan

Berkat kandungan antioksidannya, minyak zaitun dapat mengurangi penuaan kulit dan kerutan.

Minyak dapat dioleskan di sekitar area mata pada malam hari atau setelah paparan sinar matahari.

6. Melembabkan bibir

Manfaat minyak zaitun selanjutnya adalah melembabkan bibir.

Tambahkan setetes minyak zaitun untuk melembapkan bibir secara alami. Gunakan di bibir Moms sebelum tidur untuk merawat bibir yang kering dan pecah-pecah.

Dengan menggunakannya secara rutin, masalah bibir tersebut bisa segera diatasi.

Namun meski Moms tidak memiliki masalah bibir kering dan pecah-pecah, tidak ada salahnya untuk melakukan treatment ini sebelum tidur malam.***

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: sonora.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah