Manusia Punya Peluang Hidup Antara 100 Sampai 120 Tahun

2 Agustus 2023, 10:48 WIB
ilustrasi foto manusia /Pexels/Katerina Holmes

 

OKE FLORES.com - Laporan dari Swedish Television (SVT) mengungkapkan bahwa harapan hidup manusia diperkirakan dapat meningkat hingga 120 tahun dalam beberapa dekade mendatang.

Hal ini dapat dicapai berkat teknologi seperti kecerdasan buatan (AI) dan pengetahuan yang diperoleh dari pandemi Covid-19.

"Prognosis kami adalah usia antara 100 hingga 120 tahun dalam kurun waktu 50 tahun atau lebih, setidaknya di negara-negara maju," kata peneliti di Malardalen University (MDU), Ignat Kulkov kepada SVT dilansir Pikiran-Rakyat.com Rabu 2 Agustus 2023.

Baca Juga: PKB Beri Isyarat Keras ke Gerindra Lewat Pantun

Pendapatnya, individu lanjut usia diperkirakan akan memiliki kebugaran yang setara dengan orang yang berusia 40-an. Akan tetapi, ia juga menyatakan bahwa ada berbagai hambatan baru dalam penemuan tersebut.

"Kian banyak orang akan memakai wearble device untuk mengetahui status kesehatan mereka. Perangkat ini akan terhubung dengan dokter dan rumah sakit," katanya, seraya menambahkan bahwa beberapa sensor ini akan berbentuk implan.

Kemajuan di bidang-bidang lain juga akan memberikan kontribusi pada kehidupan yang lebih lama, menurut temuan para ahli.

Pandemi Covid-19 telah memberikan pemahaman yang lebih baik tentang cara melacak virus dengan lebih efektif, sedangkan kecerdasan buatan telah digunakan untuk mendiagnosis penyakit dengan lebih cepat dan mengembangkan terapi baru.

Baca Juga: Seorang Ayah Tega Menghabisi Nyawa Anak Tirinya

Terapi yang dipersonalisasi dan obat yang disesuaikan secara individual juga diharapkan akan berkontribusi pada peningkatan kesehatan, katanya.

"Perubahan iklim akan memiliki pengaruh terbesar pada sistem perawatan kesehatan dan kehidupan kita, tidak hanya di masa depan tetapi juga saat ini," katanya.***

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiranrakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler