Menko Airlangga Klaim Sepertiga Peserta Kartu Prakerja yang Menganggur Kini Sudah Bekerja

- 8 Maret 2023, 12:10 WIB
Menko Airlangga Klaim Sepertiga Peserta Kartu Prakerja yang Menganggur Kini Sudah Bekerja
Menko Airlangga Klaim Sepertiga Peserta Kartu Prakerja yang Menganggur Kini Sudah Bekerja /

“Kartu Prakerja merupakan program pemerintah pertama di Indonesia dengan implementasi digital end-to-end dan pembayaran Government-to-Person (G2P) yang berpusat pada penerima manfaat,” ucapnya.

Sementara itu, menurut Direktur UNESCO Institute for Lifelong Learning David Atchoarena, Kartu Prakerja pun dapat dijadikan sebagai contoh agar negara-negara lainnya dapat meniru program tersebut.

Pasalnya, Kartu Prakerja memiliki hal yang sejalan dengan misi pemberian kesempatan kepada masyarakat untuk dapat belajar seumur hidup.

“Tujuan pembelajaran sepanjang hayat, antara lain bertujuan untuk menekan ketidakadilan gender dan ketimpangan ekonomi,” tuturnya.

Program Kartu Prakerja yang berjalan pada tahun 2023 ini pun memiliki sejumlah perubahan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, Salah satu perubahan itu adalah soal nilai manfaat yang lebih besar.

Diketahui, total nilai manfaat yang akan didapatkan oleh penerima pada tahun ini sebesar Rp4,2 juta. 

Adapun, jumlah tersebut terdiri dari bantuan biaya pelatihan sebesar Rp3,5 juta, biaya pengganti transportasi dan internet sebesar Rp600 ribu, dan insentif pengisian survei sebesar Rp100 ribu.***

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah