Peringati Hari Perempuan Internasional, Fadli Zon: Kepemimpinan Perempuan di Ranah Politik Patut Didorong

- 9 Maret 2023, 12:09 WIB
Peringati Hari Perempuan Internasional, Fadli Zon: Kepemimpinan Perempuan di Ranah Politik Patut Didorong
Peringati Hari Perempuan Internasional, Fadli Zon: Kepemimpinan Perempuan di Ranah Politik Patut Didorong /

OKE FLORES.COM - Hari Perempuan Internasional yang jatuh pada tanggal 8 Maret 2023, kemarin, sebagai momen penghargaan atas perjuangan, kiprah, dan karya perempuan untuk menuju kesetaraan di berbagai bidang masyarakat.

Peringatan kali ini juga bertujuan untuk mencapai perdamaian dan kesetaraan bagi kaum wanita di seluruh dunia.

Terkait hal  tersebut, Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon mengungkapkan BKSAP DPR RI dalam berbagai kesempatan.

Baca Juga: Cek disini Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Dapat Anda Cek di Link Ini, Buka sscasn.bkn.go.id, sekarang

Diplomasi parlemen di berbagai forum selalu konsisten mendorong terwujudnya kesetaraan hak bagi perempuan guna mewujudkan dunia yang lebih inklusif.

“Beberapa wujud nyata adalah dengan jabatan strategis yang diemban oleh beberapa anggota parlemen perempuan pada Biro Parlemen.

Perempuan di Organisasi Inter-Parliamentary Union (IPU) dan diterimanya usulan resolusi DPR RI terkait pentingnya mendorong kesetaraan dalam ranah politik dan kepemimpinan perempuan di forum-forum seperti ASEAN Inter-Parliamentary AssemblyAsia Pacific Parliamentary Forum dan lain-lain,” ujar Fadli dalam keterangan tertulis dilansir okeflores.com dari laman Parlementaria, Kamis, 9 Maret 2023.

BKSAP, kata Fadli menegaskan bahwa kepemimpinan perempuan di ranah politik adalah hal yang patut terus didorong karena mustahil akan terwujud dunia yang adil dan berkelanjutan tanpa adanya akses yang setara bagi perempuan.

Baca Juga: Menjaga Laut Flores Timur dari Ancaman Ilegal Fishing, Tiga Personel Ditpolairud Polda NTT Kunjungi Nelayan

Halaman:

Editor: Sastriana Jedaun

Sumber: dpr.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah