BPS: Tiga Kabupaten di NTT Alami Inflasi Periode April 2023...

- 4 Mei 2023, 08:03 WIB
BPS: Tiga Kabupaten di NTT Alami Inflasi Periode April 2023...
BPS: Tiga Kabupaten di NTT Alami Inflasi Periode April 2023... /

NTT, OKE FLORES.com - Berikut ini daftar nama kota yang mengalami inflasi pada bulan April 2023.

Selama April 2023, gabungan 3 Kota Inflasi di Nusa Tenggara Timur mengalami Deflasi MtM sebesar 0,05 persen dengan IHK sebesar 114,55.

Baca Juga: 15 Kata Kata Gabut yang Gokil Abis, Ngehibur Banget Buat Usir Rasa Bosan

"Kota Kupang mengalami Deflasi MtM sebesar 0,16 persen, Kota Maumere mengalami Inflasi MtM sebesar 0,04 persen dan Kota Waingapu mengalami Inflasi MtM sebesar 0,76 persen," kata Kepala BPS Provinsi NTT, Matamira Kale, SSi, MSi, melansir konfrensi pers secara virtual di Kantor Badan Pusat Statisk (BPS) Provinsi NTT, Kamis, 4 Mei 2023.

Untuk Inflasi YoY April 2023 kata dia, gabungan 3 Kota Inflasi adalah sebesar 5,12 persen, Kota Kupang sebesar 5,14 persen, Kota Maumere sebesar nilai 5,87 persen, dan Kota Waingapu sebesar 4,12 persen.

Baca Juga: Pemprov NTT Siapkan Sepeda Bambu untuk Tamu KTT ASEAN 2023...

Menurut Matamira, pada April 2023, dari 90 kota sampel IHK nasional, 77 kota mengalami Inflasi MtM dan 13 kota mengalami Deflasi MtM.

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x