Yenny Wahid Akui Anies dan AHY Cocok Jadi Pasangan di Pilpres 2024

- 11 Agustus 2023, 10:36 WIB
Yeni Wahid d
Yeni Wahid d /

OKE FLORES.comPutri Presiden ke-4 Indonesia, Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid mengatakan bahwa dia tidak pernah mengajukan diri sebagai Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres), Anies Baswedan dalam pertarungan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Saya cuma merespons. Saya kan gak pernah menawarkan diri," ucap Yenny di Djakarta Theater di Jakarta dilansir Pikiran-Rakyat.com Jumat 11 Agustus 2023.

Sebagai gantinya, Yenny menyatakan bahwa Anies dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sesuai untuk berpasangan di Pilpres 2024. Ia mengakui tidak pernah berkeinginan untuk menjadi calon wakil presiden Anies dan menjadi pesaing AHY, tetapi justru mendorong agar keduanya bergabung.

Baca Juga: Menteri Basuki Apresiasi Kerja Sama Indonesia-Australia Bangun Instalasi Pengolahan Air Limbah

"Saya malah dukung mas AHY, paling cocok jadi wakilnya mas Anies," ujarnya.

Menurut Yenny, dari penampilan dan sejenisnya AHY sudah paling sesuai. Bahkan, dia mengaku mendukung AHY agar menjadi pasangan Anies karena putra Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu keren.

"Ya cocok lah (Anies-AHY). Udah paling pas, paling top. Oke. Udah gitu ya. Udah keren ini," kata Yenny.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x