Presiden Ingatkan Kembali Tekad ASEAN yang Damai-Stabil 

- 1 September 2023, 19:30 WIB
Foto: Presiden Ingatkan Kembali Tekad ASEAN yang Damai-Stabil 
Foto: Presiden Ingatkan Kembali Tekad ASEAN yang Damai-Stabil  /Doc/

OKE FLORES.com - Presiden Joko Widodo mengatakan ASEAN telah terbukti menjadi kawasan yang damai, stabil, dan sejahtera. Hal itu disampaikan Presiden saat membuka ASEAN Business Investment Summit 2023 di Istana Negara Jakarta, Jumat 1 Agustus 2023.

"Kita lihat pertumbuhan ekonomi ASEAN di 2024 diperkirakan tertinggi di dunia mencapai 4,5 persen year on year. ASEAN juga menjadi kawasan paling menarik bagi Foreign Direct Investment (FDI), di tahun 2022 17 persen FDI masuk ke ASEAN," ujarnya, dilansir dari rri.co.id, Jumat 1 September 2023.

Presiden juga menyatakan bahwa ASEAN mendapat manfaat dari modal demografi dan populasi teraktif ketiga di dunia. Menurutnya, 65 persen penduduk bisa menjadi kelas menengah pada tahun 2030.

Baca Juga: PPPA Sayangkan Perilaku Guru Tidak Jujur Mengeluarkan Sejumlah Siswi di Lamongan

"Karena ini adalah modal besar ASEAN, untuk mencapai cita-cita menjadi epicentrum of growth," ucapnya. Meski demikian, ditengah kondisi dunia yang sedang tidak baik-baik saja, strategi ASEAN tidak boleh biasa-biasa saja.

"ASEAN butuh strategi taktis yang extraordinary, strateginya bukan strategi besar tapi taktis yang extraordinary. Butuh kolaborasi yang semakin solid, enggak bisa sendiri-sendiri, baik antar negara, antar para pengusaha, dan juga antar masyarakat," katanya.

Pada saat yang sama, hadir pula Ketua Dewan Penasihat Bisnis ASEAN (ASEAN-BAC) sekaligus Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia, Arsjad Rasjid. Ia mengatakan pihaknya telah mengumpulkan 8 program penting yang akan dipromosikan pada ASEAN Business Investment Summit tahun 2023.

Baca Juga: FSGI: Uji Kompetensi Guru Tak Punya Dasar Hukum

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya

Sumber: rri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x