Bagi yang Ingin Membeli Handphone, Ada 4 Handphone Android Terbaik

- 29 Maret 2024, 11:00 WIB
Siswa-siswi SDN 2 Pananjung tengah melakukan simulasi pendaftaran Aplikasi OSN SD 2024 melalui HP Android masing-masing, Senin, 18 Maret 2024.
Siswa-siswi SDN 2 Pananjung tengah melakukan simulasi pendaftaran Aplikasi OSN SD 2024 melalui HP Android masing-masing, Senin, 18 Maret 2024. /Pikiran Rakyat/Agus Kusnadi/

 

OKE FLORES.COM - Saat ini sudah banyak sekali produk handphone Android dengan berbagai merk serta spesifikasi yang ditawarkan yang beredar di pasaran.

Hal ini tentunya bisa menjadi banyak pilihan bagi anda yang akan membeli smartphone Android.

Oleh karena itu, kali akan memberikan rekomendasi 4 handphone Android terbaik sebagai berikut:

Baca Juga: CATAT! BUMN Buka Lowongan Rekrutmen Bersama2024 Bagi Lulusan SMA/SMK, Inilah Formasinya

1. Samsung A35 5G

Samsung A35 5G memiliki dimensi 161,7 mm (tinggi) x 78 mm (lebar) x 8,2 mm (ketebalan) dengan bobot 209 gram. Dengan layar Super AMOLED khas Samsung yang dijamin tidak akan mengecewakan.

Untuk jeroan, Samsung A35 5G ditenagai oleh chipset Exynos 1380 yang bisa diandalkan untuk menunjang semua aktivitas anda sehari-hari. Untuk memori, tersedia dua varian yang bisa dipilih, yaitu memori 8/128GB dan 8/256GB.

Jika ditinjau untuk kebutuhan fotografi dan videografi, Samsung A35 5G memiliki tiga kamera belakang yang masing-masing memiliki resolusi 50MP, 8MP, dan 5MP yang pastinya akan siap menghadirkan kualitas foto unggulan yang menjadi andalan Samsung. Sedangkan kamera depan beresolusi 13MP,f/2.2, (wide), dan video 4K@30fps.

Untuk kebutuhan daya, Samsung A35 5G dilengkapi baterai berkapasitas 5.000 mAh, lengkap dengan fast charging 25W.

Halaman:

Editor: Adrianus T. Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x