Siswa Harus Belajar Bergantian, 3 Kelas di SDN Cintalaksana Bandung Barat Rusak

- 7 Juni 2023, 08:57 WIB
sekolah rusak
sekolah rusak /

Meskipun anaknya duduk di kelas 5 yang ruangannya di luar bangunan rusak, kekhawatiran tetap dirasakannya.‎

Asep hanya bisa berpesan kepada anaknya agar tak berada di lingkungan kelas yang rusak.

Dalam catatan "PR", kerusakan bangunan SD yang belum tersentuh perbaikan oleh Pemerintah KBB masih ditemui di sejumlah lokasi.

Terakhir, "PR" mendapati ambruknya atap ruangan perpustakaan Sekolah Dasar Negeri 5 Cisomang di Kampung Sancang, Desa Cisomang Barat, Kecamatan Cikalongwetan.

Peristiwa itu terjadi setelah kondisi bangunan sebelumnya mengalami kerusakan parah.

Pantauan "PR" pada Senin 29 Mei 2023, reruntuhan material atap berupa kayu penyangga dan genting masih terlihat di dalam bangunan itu.

Lokasi perpustakaan berada di bagian paling depan sekolah atau berada di dekat pintu masuk.

Kepala Sekolah SDN 5 Cisomang Dadang Rachmat (53) mengungkapkan, peristiwa tersebut terjadi pada Rabu 24 Mei 2023.

Dadang menuturkan, kondisi ruangan perpustakaan memang sudah rusak dan doyong sebelum akhirnya ambruk.

Ruangan yang didirikan sekira 2015 mengalami kerusakan parah pada 2021.***

Halaman:

Editor: Paulus Adekantari

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x